Wow, DK SEVENTEEN Beli Gedung Mewah Rp82 Miliar
Idol ternama DK SEVENTEEN resmi menjadi pemilik sebuah gedung mewah di daerah Sinsa-dong, Gangnam, Korea Selatan.
DK membeli gedung dengan lima lantai di kawasan elit itu seharga lebih dari Rp82 miliar.
Gedung itu dibangun pada 2012 lalu dan dikenal memiliki eksterior yang indah. Lokasi gedung itu juga cukup strategis lantaran dekat dengan Stasiun Apgujeong.
Bangunan itu terletak di area yang dulunya merupakan daerah perumahan. Namun karena perluasan kawasan komersial, permintaan untuk pembangunan gedung dan kantor modern meningkat.
Alhasil lokasi gedung milik DK SEVENTEEN itu pun menjadi daerah yang paling ideal untuk memulai investasi.
Mengutip Koreaboo, DK membeli gedung itu pada 13 Agustus lalu. Ia melunasi sisa pembayarannya pada 29 Oktober.
Sementara itu, pada Juli lalu DK SEVENTEEN baru saja memiliki akun resmi Instagramnya.
Baru dibuat akun Instagram itu telah diikuti puluhan ribu penggemar. Kini pemilik gedung mewah itu pun telah memiliki lebih dari 1,7 juta followers. Ia juga aktif membagikan foto dan kesehariannya di akun tersebut.
(agn/fik)