Sinopsis 'Hometown', Drama Korea Misteri Terbaru yang Tayang Hari Ini

Dini Astari | Insertlive
Rabu, 22 Sep 2021 19:51 WIB
Hometown Sinopsis 'Hometown', Drama Korea Misteri Terbaru yang Tayang Hari Ini (Foto: tvN Drama)
Jakarta, Insertlive -

Dua drama Korea terbaru siap tayang mulai hari ini, Rabu (22/9). Salah satu di antaranya adalah Hometown.

Drama produksi tvN ini berlatar tahun 1999 di mana Choi Hyung In (Yoo Jae Myung) bekerja sebagai detektif. 10 tahun sebelumnya, istrinya meninggal dalam serangan teroris dan membuatnya trauma.

Suatu hari, ia menyelidiki kasus pembunuhan di sebuah kota kecil. Dia mulai curiga bahwa kasus pembunuhan itu terkait dengan teroris, yang merenggut nyawa istrinya.

ADVERTISEMENT

Sekitar 10 tahun lalu pula, kakak laki-laki Jo Jung Hyun (Han Ye Ri) ikut serta dalam serangan teroris. Setelah itu, hidupnya hancur karena dicap sebagai anggota keluarga teroris.

Namun, perlahan ia mencoba bangkit dan hidup normal bersama keponakannya, yang merupakan putri dari kakak laki-lakinya. Tetapi, tiba-tiba keponakannya hilang secara misterius dan Jo Jung Hyun berjuang menemukannya kembali.

Sementara itu, Jo Kyung Ho (Uhm Tae Goo) adalah seorang tahanan misterius yang dijatuhi hukuman penjara seumur hidup. Dia 10 tahun lalu adalah seorang pemuda yang baru kembali ke Korea usai belajar di Jepang.

Setelah sampai di Korea, ia terlibat aksi kriminal yang membuatnya dijatuhi hukuman seumur hidup.

Drama Korea Hometown yang mengusung genre misteri ini bisa disaksikan secara legal di Viu dan iQiyi.


(dia/fik)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER