Boyong 3 Piala, BTS Taklukan Lady Gaga & Ariana Grande di iHeartRadio

Agustin Dwi Anandawati | Insertlive
Jumat, 28 May 2021 15:14 WIB
Penampilan BTS di BBMA 2021 perdana membawakan lagu baru mereka 'Butter' sangat ditunggu. Mereka juga meraih kemenangan, yuk kita intip! BTS Borong 3 Piala di Ajang iHeartRadio 2021/Foto: twitter.com
Jakarta, Insertlive -

Ajang penghargaan iHeartRadio Choice 2021 telah mengumumkan nama-nama para pemenang pada Kamis (27/5).

BTS boy group K-Pop terbesar di dunia berhasil menjadi salah satu musisi yang meraih banyak piala.

ADVERTISEMENT

Melansir Allkpop, BTS masuk ke dalam empat nominasi iHeartRadio pada tahun ini. 

IKUTI QUIZ

RM, Jin, SUGA, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook berhasil membawa pulang tiga piala iHeartRadio 2021.

BTS menang dalam kategori Best Music Video Choreography, Best Fan Army, dan Best Music Video untuk lagu mereka yang berjudul Dynamite.



"They couldn't have done it without you, #BTSArmy Purple heart #BestFanArmy, #BestMusicVideo AND #BestChoreography!," cuit @iHeartRadio, Jumat (28/5).

Dalam semua nominasinya, BTS berhasil mengalahkan The Weeknd, Ariana Grande, Lady Gaga, hingga Justin Bieber.

Sementara itu BTS baru saja comeback dengan lagu terbaru mereka yang berjudul Butter.

Lagu itu dirilis pada 24 Mei dan telah ditonton lebih dari 240 juta kali di YouTube HYBE Labels.

(agn/syf)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER