Tersandung Isu Pacar Posesif, Wawancara Jadul Seo Ye Ji Jadi Sorotan

INSERTLIVE | Insertlive
Selasa, 13 Apr 2021 13:24 WIB
Seo Ye Ji di Drama Korea It's Okay To Not Be Okay Lagi Ramai Dibicarakan, Wawancara Seo Ye Ji di 2016 Kembali Disorot/Foto: dok. tvN
Jakarta, Insertlive -

Nama Seo Ye Ji tengah menjadi sorotan publik karena kontroversi perilaku kasar Kim Jung Hyun pada Seohyun SNSD di 2018 silam mendadak kembali terkuak.

Seiring dengan perilaku kasar Kim Jung Hyun yang terkuak, Dispatch pun merilis teks percakapan Kim Jung Hyun dan Seo Ye Ji.

Dalam percakapan tersebut, Seo Ye Ji terlihat bersifat posesif pada Kim Jung Hyun. Nama Seo Ye Ji pun kembali dikulik lebih dalam oleh netizen.

ADVERTISEMENT

Salah satunya adalah wawancaranya dengan salah satu media pada 2016 lalu. Dalam wawancara tersebut, Seo Ye Ji menyebut bahwa sifat aslinya sangatlah keras.

"Sejujurnya, sifat asliku sangat keras. Aku tak bisa berbuat wajah imut atau aegyo. Jadi saat aku melakukan itu artinya aku sedang berusaha keras," ujarnya, dikutip dari Sports Donga.

Dalam wawancara tersebut, Seo Ye Ji juga mengatakan bahwa saat syuting drama Morim School ia harus melakukan banyak bela diri.

"Banyak bela diri yang aku lakukan sampai aku berdarah-darah. Tetap sang sutradara sangat hebat karena bisa menutupi kesalahan-kesalahanku," sambungnya.

Namun, pengakuannya ini justru menjadi pertanyaan publik karena di drama Morim School, Seo Ye Ji tak terlalu banyak memperlihatkan aksi bela dirinya.


"Bela diri? Banyak adegan yang dipotong?," tanya seorang netizen dikutip dari komentar di situs Theqoo.

"Aku melihat artikel ini dan melihat aksi yang dia bilang bela diri di drama itu....LOL!," timpal lainnya.

Menyusul kontroversi ini, Seo Ye Ji batal menghadiri premiere drama Korea terbarunya. Ia juga telah menghapus foto di laman Instagram pribadinya.

(dis/syf)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER