Kim Nam Gil Dipastikan Bintangi Drama Korea 'Island'

Kim Nam Gil dipastikan membintangi drama Korea Island (judul sementara).
Pada Kamis (4/3), Kim Nam Gil memutuskan untukĀ menerima peran di drama yang diangkat dari Webtoon terkenal berjudul sama ini.
Drama ini akan menjadi ajang kembalinya Kim Nam Gil ke layar kaca setelah dua tahun absen.
Drama Island menceritakan tentang kisah rahasia kelam tersembunyi di Pulau Jeju yang indah. Kim Nam Gil akan berperan sebagai Pan, seorang pemburu monster abadi yang telah melindungi dunia dari iblis jahat.
Karakternya sedikit misterius dengan diam-diam menyimpan luka emosional yang tidak ia tunjukkan ke orang lain. Tetapi, ia begitu peduli dengan manusia tapi tak pernah beri ampun pada makhluk supernatural.
Sementara itu Seo Ye Ji masih dalam pembicaraan untuk jadiĀ pemeran utama wanita drama ini bernama Won Mi Ho. Lalu Cha Eun Woo juga belum memutuskan untuk menerima peran Kang Chan Hyuk, seorang pastor pengusir setan.
Meski pemain belum sepenuhnya dipastikan, Island diperkirakan bakal tayang di paruh kedua 2021.
(dia/arm)
- drama korea
- kdrama
-
cha eun woo
Cha Eun Woo
Selengkapnya - drakor
- drama korea terbaru
- kim nam gil
-
seo ye ji
Seo Ye Ji
Selengkapnya

Tak Hanya Brewing Love, Ini 4 Drakor Heartwarming yang Bisa Dinikmati Saat Natal
Selasa, 24 Dec 2024 22:00 WIB
Respons Ji Chang Wook Soal Ambil Banyak Proyek: Tak Ada Alasan Khusus
Jumat, 20 Dec 2024 15:45 WIB
Drama Korea 'Island' Tayangkan Bagian Kedua Bulan Depan
Minggu, 15 Jan 2023 08:00 WIB
Poster Misterius Drama 'Island' yang Dibintangi Kim Nam Gil-Cha Eun Woo
Senin, 07 Nov 2022 16:15 WIB
Punya Karier Cemerlang di Korea, Deretan Artis Ini Ternyata Berkewarganegaraan Asing
Rabu, 02 Jul 2025 15:00 WIB
Yuna ITZY Debut Akting lewat 'Miss Undercover Boss', Adu Peran dengan Park Shin Hye
Selasa, 01 Jul 2025 17:45 WIB
10 Tahun Pacaran, Kim Ga Eun dan Yoon Sun Woo Akan Menikah
Selasa, 01 Jul 2025 16:45 WIBTERKAIT