Kejutan Hadiah Mewah dari Bae Suzy pada Konser 'A Tempo'

Baru-baru ini Bae Suzy telah menyelesaikan konser solonya bertajuk A Tempo.
Konser yang disiarkan secara gratis bagi penggemarnya tersebut menjadi salah satu konser terbaiknya lantaran menunjukkan keterampilannya dalam menari juga membawakan lagu medley dengan baik.
Bae Suzy, dalam konsernya tersebut memberikan kejutan luar biasa untuk para penari dan staf konser dengan memberikan barang mewah.
Hal tersebut terungkap setelah para penari mengunggah hadiah yang mereka terima melalui akun instagramnya masing-masing.
Kejutan manis dari Suzy ini tentu membuat banyak penggemar, termasuk penggemar TWICE dan girl group lainnya pun merasa kagum padanya.
Macam-macam hadiah Dior di dalam bungkusan kado
Hadiah yang diberikan oleh Suzy dibungkus dalam kado berukuran besar. Kado tersebut terdiri dari beberapa item di bagian dalamnya.
Item pertama berupa dompet card holder. Item yang satu ini mempunyai kualitas terbaik karena terbuat dari kulit anak sapi. Selain itu, dompet tersebut pun dirilis dengan tampilan warna yang mewah.
Tidak hanya itu, dompet tersebut semakin mewah karena memiliki detail casing dua sisi. Setiap sisinya dilengkapi dengan logo berbahan dasar kuningan yang juga dipadukan dengan rutenium.
Produk tersebut tentunya memiliki harga cukup mahal yaitu berkisar pada angka 230 Poundsterling atau setara Rp4,4 juta.
Selain barang di atas ada pula choker J'Adior yang dikenal sebagai aksesoris dengan desain kreasi modern.
Tidak hanya itu, aksesoris ini menggunakan bahan kontras dengan pita hitam dari bahan grosgrain, kemudian bagian tersebut dilapisi dengan logam antik dari emas J'Adior.
Aksesoris berupa kalung tersebut dapat digunakan sendiri maupun dipadukan dengan tali kalung lainnya. Sedangkan saat dilihat dari segi harga, aksesoris tersebut memiliki harga US$390 atau sekitar Rp5,5 juta.
Barang mewah lain yang diterima staf konser
Selain para penari, staf konser juga turut membagikan kebahagiaan mereka melalui unggahannya.
Pasalnya mereka juga mendapatkan barang mewah berupa item Dior pemberian dari Suzy.
Item tersebut berupa satu produk Dior yaitu saddle lotus wallet. Dompet ini juga dipadukan dengan card holder yang memiliki tampilan serasi.
Dompet tersebut merupakan dompet lipat tiga, yang tampilannya menunjukkan keanggunan serta kecanggihan dengan kemewahan bahan kulit saddle Dior.
Tidak hanya itu, jenis dompet ini juga menampilkan kanvas dari jenis Dior Oblique. Tampilannya hadir dengan mempesona melalui aksen berbentuk huruf 'D' di bagian flap area depan yang asimetris.
Sehingga desain pola dan elemen yang ingin ditekankan oleh Dior pun terlihat jelas dan tampil menawan. Sementara itu, saat dilihat dari segi harga, item pemberian Bae suzy ini dibanderol dengan harga 440
Euro atau setara dengan nilai Rp7,5 juta.
- suzy
- twice
- dior
-
bae suzy
Bae Suzy
Selengkapnya - konser suzy
- a tempo

Lee Jong Suk Bahas Tipe Cewek Idaman Usai Pacari IU, Nama Suzy Terseret
Jumat, 23 Jun 2023 11:01 WIB
Punya Hubungan Dekat, Panggilan Bae Suzy ke Mino WINNER Disorot
Selasa, 04 Apr 2023 13:30 WIB
Bae Suzy Bakal Comeback dengan Lagu Ciptaan Sendiri, Judulnya Bikin Salfok
Senin, 03 Oct 2022 12:15 WIB
Bae Suzy Idol Wanita Pemilik Rumah Termahal Seharga Rp50 Miliar
Kamis, 30 Apr 2020 19:05 WIBTERKAIT