Jo Bo Ah Tinggalkan Agensi SidusHQ usai 10 Tahun Bernaung
Jo Bo Ah memutuskan untuk meninggalkan agensinya, SidusHQ, setelah 10 tahun bekerja di bawah naungan agensi tersebut.
Lewat keterangan resminya, Selasa (26/1) SidusHQ menjelaskan bahwa kontrak Jo Bo Ah tidak akan diperpanjang. Meski tak lagi menaungi sang artis, SidusHQ tetap berkomitmen mendukung bintang drama Forest tersebut.
"Setelah lama berdiskusi dengan aktris Jo Bo Ah, yang telah bersama kami selama 10 tahun terakhir, kami mencapai kesepakatan untuk mengakhiri tugas manajemen kami," bunyi pernyataan SidusHQ.
"Merupakan suatu kehormatan untuk bisa menemaninya sejak saat dia debut, sambil berdiskusi dan tumbuh bersama," lanjutnya.
Selang beberapa saat, Jo Bo Ah juga mengucapkan salam perpisahan untuk SidusHQ. Lewat unggahan Instagramnya, Jo Bo Ah berterima kasih karena telah membesarkan namanya sampai sekarang.
"Aku akan selalu mencintaimu Sidusku. 10 tahun yang lalu, kalian mengubah anak muda yang naif Jo Bo Yoon yang tidak tahu apa-apa menjadi aktris Jo Bo Ah dan membesarkanku, melindungi aku dengan pagar yang aman dan kokoh, dan aku berterima kasih untuk itu," tulis Jo Bo Ah.
"Dan aku juga sangat senang bisa bersama dengan orang-orang yang luar biasa. Untuk memastikan bahwa 10 tahun yang kami habiskan bersama tidak sia-sia, aku akan terus bekerja keras dan bahagia saat berakting, menjadi aktris yang meningkat. Terima kasih banyak," sambungnya.
Hingga kini, belum diketahui agensi mana yang akan Jo Bo Ah pilih setelah lepas dari SidusHQ. Aktris 29 tahun itu baru menikmati waktu rehat setelah beradu akting dengan Lee Dong Wook dalam Tale of the Nine Tailed.
(dia/fik)