Hibur Fans di Rumah, Konser 'SMTOWN LIVE' Tayang Gratis 1 Januari
Hibur Fans di Rumah, Konser 'SMTOWN LIVE' Tayang Gratis 1 Januari (Foto: SM ENTERTAINMENT)
Kabar gembira untuk para penggemar bintang idol Korea Selatan asal SM Entertainment.
SM Entertainment akan mengadakan konser online secara gratis yang disiarkan langsung pada tanggal 1 Januari 2021 mendatang mulai pukul 11.00 WIB.
Konser gratis SMTOWN Live yang bertajuk Culture Humanity kini akan ditayangkan langsung di Naver V LIVE Beyond LIVE, YouTube, Twitter, Facebook, TikTok, dan KNTV Jepang.
Adapun para idol KPop yang akan hadir di konser tersebut adalah Kangta, TVXQ!, Super Junior, Taeyeon Girls' Generation, Taemin SHINee, Baekhyun dan Kai EXO, Red Velvet, NCT, SuperM, aespa, Ginjo, Imlay, dan Raiden.
Keseluruhan idol KPop tersebut telah melakukan pre-recording dengan aman dan mengikuti peraturan ketat soal protokol kesehatan di Korea Selatan.
Secara khusus, konser ini merupakan penampilan spesial yang dirancang untuk menghibur dan menyampaikan harapan bagi semua orang di seluruh dunia yang mengalami kesulitan diakibatkan COVID-19 di tahun baru.
Konser ini juga diharapkan dapat menarik banyak perhatian dikarenakan penggemar dapat menikmatinya secara gratis di dalam kamar rumah mereka masing-masing.
SMTOWN LIVE Culture Humanity/ Foto: (dok. SM Entertainment) |
Konser ini akan menampilkan rangkaian penampilan yang penuh warna yang bisa mencuri perhatian penggemar di seluruh dunia dengan camera work dan teknologi AR serta grafis yang membuat penonton merasa seperti berada di dalam ruangan yang sama.
Sementara itu, sebelum mengadakan siaran langsung konser SMTOWN LIVE 'Culture Humanity' secara gratis, SM lebih dulu telah sukses mengadakan konser 'SMTOWN LIVE' sejak tahun 2008 di berbagai kota besar di seluruh dunia, seperti Seoul, New York, Paris, Tokyo, Osaka, Beijing, Shanghai, Bangkok, Singapura, dan Dubai.
Konser Online 'SMTOWN LIVE 2022' Tayang di Seluruh Platform 1 Januari 2022
Kamis, 23 Dec 2021 17:12 WIB
Manajer Tur Positif Corona, Bagaimana Kondisi Tiffany Young 'SNSD'?
Selasa, 31 Mar 2020 22:40 WIB
Intip Kekompakan YoonA SNSD dan Suho EXO
Sabtu, 25 Jan 2020 16:49 WIB
Suho EXO dan Yoona SNSD Terciduk Makan di Tenda Sederhana
Minggu, 06 Oct 2019 11:07 WIB
Trainee Boy Group Baru SM Entertainment Curi Perhatian Fans Lewat Proyek WOW!
Senin, 06 Oct 2025 13:45 WIB
Gunakan AI untuk Video Musik Baru, aespa Banjir Kritikan Keras dari Fans
Sabtu, 20 Sep 2025 13:00 WIB
Fans Korea Khawatir, aespa Diduga Prioritaskan Promosi di Amerika Serikat
Selasa, 09 Sep 2025 18:15 WIBTERKAIT
SMTOWN LIVE Culture Humanity/ Foto: (dok. SM Entertainment)