Ji Soo Tandatangani Kontrak Eksklusif dengan KeyEast

Aktor Korea Selatan Ji Soo akhirnya resmi bergabung dengan agensi KeyEast. Pada Kamis (15/10), Lee Yeon Woo, kepala divisi manajemen KeyEast mengumumkan bahwa Ji Soo telah menandatangani kontrak eksklusif dengan pihaknya.
"Ji Soo telah menerima banyak sorotan untuk kedua penampilannya, yang memadukan kekuatan dengan pesona yang polos, dan kemampuannya untuk melakukan berbagai karakter yang tidak terbatas dan luas," ujar Lee Yeon Woo dikutip dari Soompi.
"Kami akan terus memberikan dukungan aktif kami kepada Ji Soo, yang merupakan aktor yang mewakili pemuda dua puluh tahunan hari ini," sambungnya.
Ji Soo pertama kali debut akting lewat drama Angry Mom pada 2015. Sejak itu, Ji Soo telah membintangi banyak drama, termasuk drama terbarunya, When I Was the Most Beautiful.
KeyEast sendiri merupakan agensi yang menaungi banyak artis-artis ternama Korea Selatan. Diketahui, Joo Ji Hoon, Son Hyun Joo, Woo Do Hwan, Kim Dong Wook, hingga Kang Han Na termasuk sebagai artis naungan mereka.
(dia/arm)

Tak Hanya Brewing Love, Ini 4 Drakor Heartwarming yang Bisa Dinikmati Saat Natal
Selasa, 24 Dec 2024 22:00 WIB
Aktor Ji Soo Bagikan Kabar Terbaru Usai Kena Skandal, Siap Berkarier Internasional
Sabtu, 14 Dec 2024 10:00 WIB
Eks Agensi Ji Soo Ganti Rugi Rp16 Miliar ke Tim Produksi 'River Where the Moon Rises'
Kamis, 25 Jul 2024 22:30 WIB
Ji Soo Diincar Gantikan Kang Ha Neul di Drama Korea Sejarah Terbaru
Selasa, 13 Oct 2020 21:15 WIBTERKAIT