Home Korea Berita Kpop

Wonho Eks MONSTA X Rilis Album Solo sebagai Surat Cinta pada Fans

SYF | Insertlive
Kamis, 08 Oct 2020 13:19 WIB
Foto: Highline Entertainment
Jakarta, Insertlive -

Visual tampan Wonho Eks MONSTA X menghiasi sampul majalah The Star edisi Oktober 2020 dan menceritakan sisi emosional sebagai artis solo serta album terbaru.

Wonho mengungkapkan bahwa bisa menjadi model sampul majalah merupakan salah satu impiannya.

Oleh karena itu dia bersyukur dengan kesempatan yang diberikan oleh The Star.


"Berada di sampul majalah adalah salah satu tujuan dan harapan saya. Jadi, terima kasih telah memberikan saya kesempatan ini. Aku bersenang-senang (menjalani sesi pemotretan)," ujar Wonho.

Kemudian, Wonho menceritakan mengenai perilisan album solo pertamanya yang bertajuk Love Synonym #1: Right for Me.

"Karena ini adalah album pertamaku, aku berpikir bahwa saya harus menunjukkan hal-hal terbaik yang bisa saya lakukan daripada melakukan hal-hal yang ingin saya lakukan," paparnya.

Penggemar, kata Wonho, menjadi 'motor' yang membuatnya terus memiliki semangat untuk menelurkan karya.

"Album ini adalah surat yang ingin aku berikan kepada penggemarku. Aku ingin memberitahu mereka dengan nyata bahwa aku tidak akan ada jika bukan karena mereka. Semuanya, masing-masing penggemarku sangat istimewa untukku," urainya.

Memiliki album solo telah menjadi keinginan mendalam Wonho semenjak kali pertama terjun ke ranah hiburan Korea Selatan.

"Menjadi penyanyi adalah tujuan hidupku. Ketika aku mendengar kata 'tujuan', penyanyi yang langsung terlintas dalam pikiranku," ungkapnya.

Cita-cita lain yang menjadi mimpi besar Wonho adalah ingin menjadi seorang musisi yang bisa menginspirasi banyak orang.

"Aku ingin contohnya ketika orang bertanya siapa artis yang nge-dance seksi dan hebat? Aku ingin mereka memikarkan aku," pungkasnya.



(syf/syf)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK