The World of The Married Eps. 12, Joon Young Tinggal Bersama Tae Oh
Drama Korea The World of The Married makin menunjukkan banyak konflik. Terlebih di episode ke-12 ini Tae Oh kini merasa sedih saat mengetahui tidak ada yang memihaknya.
Ia hanya bisa duduk terdiam di dalam kantor polisi. Dalam kondisi terpuruk, Sun Woo datang untuk menyelamatkan Tae Oh dari jeratan hukum yang akan menimpanya.
Kehadiran Sun Woo pun membuat hubungan Tae Oh dan Da Kyung merenggang.
Sementara itu Da Kyung pun semakin cemas akibat sikap dingin Tae Oh yang memaksanya untuk menemui Joon Young.
Tae Oh juga menemui Sun Woo padahal saat itu sudah larut malam.
Di sisi lain Joon Young memutuskan untuk meninggalkan Sun Woo dan memilih untuk tinggal bersama Tae Oh dan Da Kyung.
Seperti apa kisah lengkapnya? Insertizen jangan lewatkan drama Korea The World of The Married yang tayang setiap Senin sampai Jumat pukul 01.30-03.00 WIB di Trans TV atau bisa tonton secara streaming di sini.