Home Korea Berita Kpop

Choyoon A.DE Bongkar Pengalaman Pahit Jadi Korban Kekerasan Para Member

arm | Insertlive
Selasa, 08 Sep 2020 09:00 WIB
Choyoon A.DE Bongkar Pengalaman Pahit Jadi Korban Kekerasan Para Member/Foto: Dok. Instagram
Jakarta, Insertlive -

Kasus perundungan oleh sesama anggota grup K-Pop kembali menyita perhatian publik. Setelah perundungan yang dilakukan oleh Jimin eks AOA, kini pengakuan mengejutkan diucapkan oleh salah salah satu anggota grup rookie.

Choyoon yang merupakan anggota girl group A.DE mengungkapkan pernah menjadi korban kekerasan yang dilakukan oleh anggota se-grupnya. Hal itu ia ungkap dalam sebuah video yang diunggah KPOP YouTuber Ploopy678.

Lewat video itu, Choyoon mengaku anggota A.DE yang lain memukulinya karena mereka merasa frustrasi akibat Choyoon yang mengalami kesulitan dalam melakukan koreografi.


Menurut Allkpop, oleh karena perlakuan para anggota, Choyoon mengalami memar dan luka di lengannya. Anggota grup yang debut tahun 2016 lalu ini pun mengaku merasa kecewa dengan perilaku pihak agensi lantaran mereka diam saja saat mengetahui Choyoon sedang dirundung oleh anggota yang lain.

A.DE/ Foto: Dok. Instagram

Sontak pengakuan itu langsung mendapatkan berbagai reaksi dari netizen. Mereka mengaku syok mendengar pengakuan pelantun lagu Strawberry tersebut.

"Wow aku tidak percaya choyoon dipukuli oleh teman satu grupnya 😭," kata salah satu netizen.

"Perusahaannya tidak melakukan apa-apa tentang penindasan? Hal yang sama pasti terjadi pada Mina, itulah sebabnya Jimin bisa menindasnya selama lebih dari 10 tahun," kata yang lain.

"Ya Tuhan menjadi idola/selebriti secara umum terdengar sangat mengerikan," sebut netizen lain.

Sementara itu, A.DE yang debut tahun 2016 lalu sempat mencuri perhatian karena memiliki 3 anggota jebolan ajang Produce 101 salah satunya Haeyoung yang menempati ranking ke-38. Sayangnya grup ini bubar satu tahun kemudian.



(arm/nap)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK