Belum Ada Rencana Wamil, 5 Personel BTS Mulai Kejar Gelar Master

nap | Insertlive
Selasa, 07 Jul 2020 14:16 WIB
BTS Belum Ada Rencana Wamil, 5 Personel BTS Mulai Kuliah S2/ Foto: Dok. Instagram/bts.bighitofficial
Jakarta, Insertlive -

Lima personel BTS yaitu RM, Suga, J-Hope, Jimin dan V, dikabarkan telah mendaftar program kuliah S2.

Mereka akan mengambil jurusan bisnis yang fokus dengan media periklanan.

Dilansir dari laporan eksklusif Metro Seoul, mereka akan melanjutkan kuliah di Hanyang Cyber University. Sebelumnya, Jin juga menyelesaikan kuliahnya di tempat tersebut.

ADVERTISEMENT

Namun, member termuda BTS yaitu Jungkook, tidak ikut mendaftar dalam program ini.

IKUTI QUIZ

Menurut pernyataan resmi pejabat universitas, mereka tidak akan mendaftar dalam waktu yang bersamaan.

"RM, Suga dan J-Hope mendaftar pada semester 1. Sedangkan V dan Jimin akan memulai kuliah di semester 2," ucap pejabat universitas.

Kemudian, Big Hit Entertainment membantah jika masuknya kelima member BTS untuk berkuliah untuk menunda laksanakan wajib militer.

"Penerimaan anggota untuk bersekolah bukan karena penundaan dinas militer mereka. Tetapi, mereka semua ingin mulai bersekolah dan kemauan untuk belajar," ucap Big Hit Entertainment.


Kabarnya, Jin diduga akan menjadi member pertama BTS yang akan mulai wajib militer. Ia diharapkan mendaftar wamil di akhir tahun 2020 atau awal tahun 2021.

[Gambas:Video Insertlive]



(nap/syf)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER