Nayeon TWICE Dapat Pesan dari Si Penguntit, Apa Isinya?
Idol Korea Selatan, Nayeon TWICE, kembali dihantui sosok penguntitnya. Nayeon mendapat pesan dari si penguntit bernama Josh itu.
Dilansir dari Allkpop, Josh mengirimkan sebuah pesan bahwa Juli mendatang, ia akan kembali ke Korea untuk bertemu dengan Nayeon.
Josh bahkan mengatakan jika dirinya bukanlah seorang penguntit. Ia mengaku benar-benar mencintai Nayeon dan ingin mengutarakan perasaannya.
"Hai, bisakah kamu memberi tau Nayeon (TWICE) sesuatu yang penting? Ini aku Josh. Aku bukan penguntit. Aku benar-benar mencintai Nayeon dan aku ingin mengutarakan perasaanku padanya," tulis Josh.
"Tolong beritahu dia untuk memberikan aku kesempatan untuk menjelaskan, tolong. Banyak berita palsu tentang aku di internet, dan tolong bilang Nayeon jika aku akan segera kembali ke Korea setelah pembatasan perjalanan karena Covid-19 (mungkin pada Juli)," sambungnya.
Atas pesan tersebut, pihak agensi telah menanggapi hal tersebut. JYP Entertainment dan Nayeon TWICE telah memberikan perintah untuk penahanan penguntit tersebut.
JYP juga akan menindak tegas penguntit itu usai ia datang ke Korea pada Juli mendatang.