Seo Ji Hye dan Kim Jung Hyun Reuni di Drama Korea 'Dinner Mate'

Agustin Dwi Anandawati | Insertlive
Sabtu, 23 May 2020 14:55 WIB
Dinner Mate Foto: Twitter/Soompi
Jakarta, Insertlive -

Dua pemain pendamping di drama Korea Crash Landing On You, Seo Ji Hye dan Kim Jung Hyun, kembali dipertemukan di drama terbaru yang berjudul Dinner Mate.

Dilansir dari Soompi, drama itu mengisahkan tentang seorang pria dan wanita yang tumbuh dengan mengalami luka usai mengalami patah hati yang amat menyakitkan.

Keduanya pun mulai berkencan dengan makan malam bersama. Hingga akhirnya luka patah hati itu mulai pulih dan timbul benih-benih cinta di antara keduanya.

ADVERTISEMENT

Dalam sebuah teaser, tampak Kim Jung Hyun dan Seo Ji Hye tampil mesra sebagai sepasang kekasih.

IKUTI QUIZ

Seo Ji Hye dan Kim Jung Hyun di Dinner MateSeo Ji Hye dan Kim Jung Hyun di Dinner Mate/ Foto: Twitter/wisedoctorIife

Namun banyak para penggemar yang menyayangkan penampilan Kim Jung Hyun hanyalah sebagai cameo.

Padahal chemistry dan akting keduanya berhasil membuat baper banyak orang dan berharap jika dua idol itu bisa kembali bertemu di projek drama yang sama.


Sementara itu, drama Dinner Mate ini akan tayang pada 25 Mei dan dibintangi oleh Seo Ji Hye, Song Seung Heon, Lee Ji Hoon, dan Son Na Eun.

Dinner Mate juga akan menampilkan beberapa cameo lain seperti Tae Jin Ah, Sandara Park, dan Kim Won Hae.

[Gambas:Video Insertlive]



(agn/agn)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER