Lee Min Ho Makan Es Krim Siang-siang, Netizen +62: Gak Puasa Sayang?
Aktor Korea Selatan Lee Min Ho yang telah sukses bertahun-tahun menjadi bintang Hallyu memiliki komunitas penggemar yang besar dan loyal.
Semua drama Lee Min Ho selalu diantisipasi oleh para penggemar dengan tanggapan positif, tak terkecuali unggahan media sosialnya.
Lee Min Ho baru saja mengunggah video sedang mengudap es krim di dalam mobil melalui akun Instagram pribadi @actorleeminho.
Pada video tersebut tampak Lee Min Ho sedang asyik mengunyah es krim bersama dengan beberapa staf perempuan.
Mereka terlihat saling bercanda dan Lee Min Ho sepertinya menggoda para staf sehingga membuat mereka tertawa.
"Aku sedang mencoba es krim vanila lembut dengan staf," tulis Lee Min Ho.
Video yang diunggah pada pukul 14.00 KST (waktu Korea Selatan) yang berarti lebih kurang jam 12.00 WIB membuat para penggemarnya bereaksi gemas.
Lucunya, para penggemar asal Indonesia justru mengingatkan Lee Min Ho untuk berpuasa, sedangkan seperti diketahui mantan kekasih Bae Suzy bukanlan seorang muslim.
"Bedug masii lama bg ee kq maen makan es krim aja kan jd pengen," tulis @elaelfany
"Siang bolong.. panas2.. lg puasa2.. bisa ae si babang nih ahh.. mo misuh tp sayang org ganteng," tulis @lenipermana46
"Oppa kenapa ga puacaa ..😅😅😂😍 malah mkn ice cream uuuh," @ntieamore
"Sayang kamu kok ga puasa ih," tulis @susilopurwanti_
"Sayang gak puasa siiiih," tulis @elsafadilla.
(syf/syf)