Gara-gara Tak Pakai Alas Kaki, Jin BTS 'Diserbu' Penggemar dari Mesir
Selasa, 04 Feb 2020 14:21 WIB
Foto: Instagram/HoneySeokjins
Pada video dan foto tersebut terlihat seluruh member BTS tidak mengenakan alas kaki ketika sedang latihan koreografi dan vokal. Hari ini (4/2) seorang penggemar BTS atau ARMY mengunggah pesan pada aplikasi Weverse (media sosial dan aplikasi chatting), beruntung salah satu member BTS Jin membalasnya.
Kemudian, penggemar lainnya mengunggah foto Jin BTS tengah latihan tanpa memakai alas kaki.
Tak menunggu lama, Jin pun membalas fotonya yang nyeker kala latihan di sebuah studio di Amerika Serikat.
"Sepatu adalah penemuan terbesar untuk umat manusia. Bersyukurlah karena sandal yang diciptakan oleh Mesir (aku barus saja membacanya di internet)," balas Jin.
Maksud sang member tertua BTS mengenai sandal Mesir adalah sejarah asal muasal sendal di dunia yang awalnya memang diciptakan oleh orang-orang Mesir Kuno.
Balasan komentar Jin lantas membuat para ARMY dari Mesir merasa histeris dan meramaikan Weverse dengan rangkaian status yang kebanyakan meminta sang pelantun Epiphany untuk mengunjungi negara Piramida tersebut.
"Datanglah ke Mesir, aku mohon," tulis seorang ARMY.
"Tunjuk ke mana arah Mesir, aku akan mengikutimu," imbuh salah satu ARMY.
"Oh Tuhan Jin, tolonglah datang ke Mesir," tulis ARMY
Kabarnya, tak kurang dari ratusan ARMY Mesir meminta Jin BTS untuk mengadakan konser di negara mereka.
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Kubur Mimpi Jadi Aktor, Jin BTS: Aku Senang Menjadi Penyanyi
Jumat, 22 Nov 2024 16:30 WIB
Perawat yang Dituding Dekati Jin BTS Secara Ilegal Bebas
Kamis, 27 Jul 2023 20:45 WIB
Bagikan Foto Gagah Pakai Seragam Saat Wamil, Begini Kabar Jin BTS
Kamis, 19 Jan 2023 10:55 WIB
Tangan Cedera, Jin BTS Kurangi Koreografi di Konser Las Vegas
Jumat, 08 Apr 2022 21:45 WIB
ARMY Indonesia Kangen Mas Ganteng Sedunia, Jin BTS Jadi Trending No.1
Jumat, 14 Jan 2022 12:10 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK