Advertisement

5 Barang Praktis Ini Bikin Rumah Kamu Lebih Rapi & Bersih

Astrid Riyani Atmaja | Insertlive
Rak Lemari
5 Barang Praktis Ini Bikin Rumah Kamu Lebih Rapi & Bersih (Foto: Freepik)
Jakarta -

Memiliki rumah yang bersih dan rapi adalah impian semua orang. Selain memanjakan mata, keadaan rumah yang rapi bisa membuat aktivitas berjalan dengan nyaman.

Namun, kesibukan sering kali membuat para penghuni lengah terhadap kebersihan rumah. Banyak barang yang ditaruh sembarangan. Lama-lama jadi berserakan dan membuat kerapian rumah terganggu.

Untuk mengatasi masalah tersebut, kamu perlu menyimpan barang-barang yang berserakan di tempat penyimpanan khusus. Nah, berikut ini Insertlive rangkum 5 barang praktis yang bisa bikin rumah kamu lebih rapi dan bersih.

1. Rak Gantung

Advertisement

Keterbatasan ruang sering menjadi masalah bagi orang yang memiliki banyak barang di rumah. Terkadang, kita bingung harus menaruh barang di mana karena sudah tidak ada tempat yang tersisa. Maka dari itu, kamu perlu menambah penyimpanan baru yang tidak memakan tempat. Rak gantung bisa menjadi solusinya.

Tidak perlu ditaruh di atas meja atau lantai, rak gantung cukup digantung di tembok atau belakang pintu. Selain hemat tempat, rak gantung juga bisa menambah estetika ruangan. Pastikan baut terpasang dengan kuat agar rak gantung bisa tergantung dengan kokoh.

2. Lemari Sepatu Portable

Barang berikutnya ini wajib dimiliki oleh para pengoleksi sepatu. Lemari sepatu portable bisa menjadi tempat ideal yang praktis untuk menyusun semua alas kaki dengan rapi.

Lemari sepatu portable biasanya dirancang agar bisa dilipat. Ini memudahkan para penghuni jika ingin menyesuaikan rak sepatu dengan kebutuhan ruang. Di samping fungsinya yang praktis, sepatu juga dapat terlindungi dari kotoran dan debu saat disimpan di rumah.

3. Rak Bumbu Dapur

Kalau soal kerapian dapur, rak bumbu dapur bisa jadi andalan. Saat memasak, bumbu-bumbu dapur kerap berpindah tempat hingga berserakan. Tak jarang, botol atau wadah bumbu tersebut juga membatasi ruang gerak saat memasak.

Rak bumbu dapur bisa menjadi solusi praktis untuk menyimpan bumbu-bumbu makanan. Kamu juga dapat mengelompokkannya sesuai kategori. Dapur yang rapi membuat suasana memasak jadi nyaman.

4. Storage Box Kosmetik

Barang yang satu ini wajib banget dimiliki oleh para wanita. Skincare, makeup, maupun alat-alat kosmetik yang berukuran kecil biasanya mudah berantakan. Bahkan, terkadang sulit ditemukan saat dibutuhkan.

Storage box kosmetik hadir sebagai solusi supaya meja rias tetap rapi. Ukurannya yang minimalis juga bisa menyesuaikan ruang meja rias. Dengan begitu, kosmetik maupun skincare dapat tersusun rapi sesuai kategori.

5. Rak Troli Lipat

Rak troli lipat adalah salah satu barang serbaguna yang bisa jadi tempat praktis untuk menyimpan barang. Seperti namanya, rak lipat dirancang untuk bisa dilipat sehingga bisa disimpan secara praktis saat tidak terpakai. Jika ingin dipindah ke tempat lain, kamu cukup mendorongnya karena rak ini juga dilengkapi roda.

Selain fungsional, rak troli lipat memiliki rangka yang kokoh dan stabil. Jadi, rak ini bisa digunakan untuk menaruh barang ringan maupun berat.

(Astrid Riyani Atmaja/yoa)

Komentar

!nsertlive

Advertisement