Politisi Australia Mundur dari Partai Usai Putrinya Ketahuan Jadi Bintang OnlyFans

Insertlive | Insertlive
Senin, 24 Nov 2025 15:00 WIB
Dugald Saunders dan putrinya, Charlie Politisi Australia Mundur dari Partai Usai Putrinya Ketahuan Jadi Bintang Konten Dewasa / Foto: dok. Youtube, Facebook
Jakarta, Insertlive -

Dugald Saunders, politikus asal Australia, resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Pemimpin Partai Nationals New South Wales (NSW).

Keputusan itu ia sampaikan setelah keluarganya menghadapi masalah serius, tak lama setelah sang putri, Charlie, diketahui tampil sebagai bintang dalam sebuah dokumenter tentang industri konten dewasa.

Meski Saunders tidak secara gamblang menyebut keterlibatan putrinya sebagai alasan utama, publik menilai waktu pengunduran diri itu berkaitan erat dengan kemunculan Charlie dalam reality show bertajuk Spicy Summer.

ADVERTISEMENT

Dokumenter tersebut menyorot kehidupan para kreator OnlyFans dan langsung memicu perhatian luas karena menampilkan Charlie, yang menggunakan nama panggung Willow, sebagai salah satu tokoh utama.

Dalam pernyataan resminya, Saunders menyebut sudah saatnya ia memberi ruang bagi pemimpin baru dan fokus memberikan waktu bagi keluarganya.

"Selama 2,5 tahun terakhir saya mendapat kehormatan memimpin NSW Nationals. Ini merupakan kehormatan besar memimpin tim parlemen di masa oposisi yang penuh tantangan, dan saya selalu berusaha mewakili masyarakat regional NSW sebaik mungkin," kata Saunders.

"Sekarang adalah waktu yang tepat bagi pemimpin baru untuk mengambil tongkat estafet menjelang pemilu berikutnya," lanjutnya.

Meski mundur dari posisi puncak partai, Saunders memastikan dirinya tetap menjabat sebagai anggota parlemen yang mewakili wilayah Dubbo.


Hanya sehari sebelum pengunduran dirinya, Charlie tampil perdana dalam Spicy Summer dan secara terbuka menjelaskan keputusan membuat konten dewasa sejak usianya genap 18 tahun. Ia mengaku terinspirasi oleh tren media sosial.

"TikTok membuatku terinspirasi. Kalau mereka bisa melakukannya, aku juga bisa," ujarnya dalam dokumenter tersebut.

Dalam salah satu adegan, Charlie membahas batasan konten yang ia buat.

"Sejauh ini aku membuat konten solo dan jadi kreator 'tanpa wajah'. Aku sudah melakukan semuanya, hanya saja tanpa memperlihatkan wajah," katanya.

Kemunculan Charlie di dokumenter itu memicu sorotan besar terhadap keluarga Saunders, terlebih karena posisinya sebagai pemimpin partai di wilayah NSW.

Pengunduran diri tersebut kini dianggap sebagai langkah untuk meredakan tekanan publik sekaligus memberi ruang bagi Saunders menangani dinamika keluarganya.

(ikh/fik)

ARTIKEL TERKAIT

snap logo
SNAP! adalah kanal video vertikal yang menyajikan konten infotainment singkat, cepat, dan visual. SNAP! menghadirkan cuplikan selebriti, tren viral, hingga highlight interview.
LEBIH LANJUT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER