El Rumi Klarifikasi Usai Like Video Mantan: Jangan Bully Syifa
El Rumi Klarifikasi Usai Like Video Mantan: Jangan Bully Syifa (Foto: dok. Instagram)
El Rumi klarifikasi usai tak sengaja menyukai sebuah unggahan yang menampilkan mantan pacarnya, Marsha Aruan. El merasa harus buka suara karena imbas dari hal tersebut menimbulkan komentar tak sedap dan mengganggu kenyamanannya.
Melalui Instagram Story, El Rumi menjelaskan kejadian sebenarnya yang menyebabkan dirinya tak sengaja menyukai unggahan tentang sang mantan.
"Jadi gini, video itu out of nowhere muncul di eksplor gue pas gue lagi meeting sama Syifa. Gue berencana langsung pencet fitur 'not interested' supaya video serupa nggak muncul lagi di eksplor gue dan lanjut meeting," tulis El Rumi.
"Tapi tanpa gue sadari, ternyata yang kepencet malah like dan setengah jam kemudian gue baru sadar setelah Syifa nunjukkin ke gue kalau ternyata gue kepencetnya like di video itu. Gue dislike-lah video itu, tapi ternyata sudah ramai dan sekaran jadi bahan para haters untuk menggoreng," jelasnya.
El Rumi menyadari perkara sepele ini sudah telanjur melebar dan menjadi kesempatan bagi haters untuk semakin menebar kebencian.
Namun, El menegaskan agar warganet tidak ikut menghujat Syifa Hadju, pacarnya saat ini.
"Gue nggak mencari pembenaran hanya mencoba meluruskan sesuatu yang sudah terlalu belok. Kalau kalian mau bully gue silakan, tapi please jangan bully Syifa. She has nothing to do with it," pungkasnya.
Video yang sempat di-like El Rumi diunggah oleh akun Instagram bernama @/imchika. Dalam video tersebut, Marsha Aruan tengah membuat tren menggunakan lagu What's Up? dari 4 Non Blondes dan Beez in the Trap milik Nicky Minaj.
Setelah hal ini viral, El Rumi kedapatan tak lagi mengikuti akun Marsha Aruan.
(KHS/dis)-
el rumi
-
marsha aruan
Marsha Aruan
Selengkapnya -
syifa hadju
- klarifikasi
- hot gossip
Apa Rahasia El Rumi dan Marsha Aruan Langgeng Pacaran selama 5 Tahun?
Jumat, 21 Jun 2019 13:03 WIB
Reaksi Marsha Aruan Ditanya soal Lamaran El Rumi dan Syifa Hadju
Rabu, 15 Oct 2025 19:45 WIB
Etika Syifa Hadju Disorot, Video Sepakat Move On Marsha Aruan & El Rumi Diungkit
Kamis, 08 Aug 2024 21:20 WIB
Ucapan Marsha Aruan soal Cinta Pertama Viral di Tengah Syifa-El Rumi Go Public
Selasa, 06 Aug 2024 22:45 WIB
7 FOTO
IN FRAME
Viral Usai Cium Pipi Anak Kecil, Ini 7 Potret Gus Elham Yahya Minta Maaf
Kamis, 13 Nov 2025 09:00 WIB
TikToker Mas Gunawan Klarifikasi Usai Dikecam karena Konten Mesra dengan Anak SMP
Senin, 10 Nov 2025 13:00 WIB
Akhirnya Konser Lagi di Indonesia, Maher Zain Bahagia Sapa Penggemar: Masha Allah, Apa Kabar?
Minggu, 09 Nov 2025 23:00 WIBTERKAIT