Na Daehoon Resmi Ajukan Gugatan Cerai Talak Terhadap Jule
Na Daehoon Resmi Ajukan Gugatan Cerai Talak Terhadap Jule / Foto: Instagram @daehoon_na
Selebgram asal Korea Selatan, Na Daehoon telah resmi melayangkan gugatan cerai terhadap istrinya, Julia Prastini atau akrab disapa Jule, ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Kabar tersebut juga dibenarkan oleh Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Abid.
"Benar hari ini sudah masuk perkaranya. Jenis perkaranya cerai talak, karena dari pihak laki-laki atau suami yang memohon izin adanya gugatan perceraian," ungkap Abid, Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (6/11).
Gugatan cerai tersebut dilayangkan Daehoon pada hari ini, Kamis (6/11) secara e-court atau online.
"Melalui e-court," ujar Abid.
Terkait penetapan jadwal sidang, Abid mengatakan baru akan ditentukan pada keesokan harinya. Pasalnya, gugatan cerai Daehoon tersebut baru didaftarkan hari ini.
"Karena hari ini gugatan perceraiannya dari pihak laki-laki baru masuk, maka baru besok bisa ditentukan penetapan sidangnya," pungkasnya.
Seperti diketahui, belakangan rumah tangga Na Daehoon dan Jule mengalami keretakan. Hal tersebut dikarenakan Jule ketahuan menjalin hubungan gelap dengan pria lain di belakang Daehoon.
Sontak saja, banyak warganet yang memberikan semangat kepada Daehoon dalam menghadapi permasalahan rumah tangganya.
(kpr/kpr)
Ternyata Hal Ini yang Buat Na Daehoon Putuskan Mualaf
Senin, 03 Nov 2025 23:15 WIB
Banjir Dukungan & Tawaran Kerja Usai Diselingkuhi Jule, Na Daehoon: Tak Menyangka
Minggu, 26 Oct 2025 22:30 WIB
Isu Jule Selingkuh, Na Daehoon Komitmen Berjuang Jadi Ayah yang Penuh Cinta
Rabu, 22 Oct 2025 19:00 WIB
Sosok Safrie Ramadhan, Pria yang Diduga Pemeran di Video Intim Selebgram Jule
Jumat, 17 Oct 2025 18:31 WIB
TERKAIT