Aktor Hong Kong Lawrence Yan Meninggal Mendadak di Usia 59 Tahun
Aktor Hong Kong Lawrence Yan Meninggal Mendadak di Usia 59 Tahun (Foto: dok. Weibo)
Aktor senior asal Hong Kong, Lawrence Yan, meninggal dunia karena serangan jantung.
Ia mengembuskan napas terakhirnya secara mendadak pada Selasa (21/10) lalu pada usia 59 tahun.
Menurut keluarga, Lawrence Yan berada di Shanghai untuk sebuah pertandingan golf.
Namun, Lawrence Yan mengalami serangan jantung saat mempersiapkan diri untuk turnamen golf di Shanghai. Ia meninggal dunia satu hari setelah tiba di Shanghai.
Istri Lawrence Yan mengumumkan bahwa pemakaman sang aktor akan digelar secara tertutup, sesuai dengan sifatnya yang rendah hati dan ramah.
Ia menyampaikan rasa terima kasih yang tulus kepada para penggemar dan teman-teman yang telah mendukung karier suaminya, dan meminta agar semua orang mengenangnya sebagai sosok yang selalu menjalani profesinya dengan tulus dan penuh dedikasi.
Setelah pensiun menjadi aktor, ia menekuni olahraga golf dan bekerja sebagai instruktur golf.
Lawrence yang lahir pada tahun 1966, memulai kariernya sebagai model sebelum beralih ke dunia akting.
Ia menjadi salah satu wajah paling dikenal di ATV selama tahun 1990-an, meraih ketenaran yang luas berkat perannya sebagai Jin Chiu dalam serial sejarah Heroic Legend of the Yang's Family.
Dengan penampilannya yang anggun, sikapnya yang tenang, dan gaya aktingnya yang cerdas, Yan mendapatkan julukan "Jin Chiu yang paling tampan", sebuah label yang mengikutinya sepanjang kariernya.
Kabar meninggalnya Lawrence Yan mengejutkan rekan kerja dan penggemar. Penghormatan untuk mendiang pun mengalir dari seluruh Hong Kong dan Tiongkok.
(arm/fik)
Jatuh Saat Joging, Chow Yun Fat Cedera Tulang Rusuk
Senin, 31 Jul 2023 14:45 WIB
Chow Yun Fat Makan Mi Halal, Gaya Hidup Sederhana Jadi Sorotan
Senin, 20 Dec 2021 17:00 WIB
Pengakuan Polos Mengejutkan Anak 13 Tahun soal Andy Lau
Jumat, 30 Oct 2020 14:23 WIB
Heboh Andy Lau Kepergok Edit Foto, Reaksi Fans Mengejutkan
Sabtu, 04 Jul 2020 13:15 WIB
Ayah Jerome Polin Meninggal Dunia
Kamis, 30 Oct 2025 17:01 WIB
7 FOTO
IN FRAME
Jadi Influencer Busana Muslim, 7 Gaya Hijab Jule Istri Daehoon Stylish yang Kini Disorot
Senin, 27 Oct 2025 16:30 WIB
7 FOTO
IN FRAME
7 Gaya Putri Nadine Chandrawinata & Dimas Anggara yang Beda dari Anak Artis Lain
Jumat, 24 Oct 2025 18:15 WIBTERKAIT