Alami Cedera Serius, Begini Kondisi Ferry Maryadi Usai Jatuh dari Kamar Mandi

naa | Insertlive
Minggu, 29 Jun 2025 14:00 WIB
Ferry Maryadi dan Deswita Maharani Alami Cedera Serius, Begini Kondisi Ferry Maryadi Usai Jatuh dari Kamar Mandi/Foto: dok.Instagram Ferry Maryadi
Jakarta, Insertlive -

Kabar kurang menyenangkan datang dari aktor Ferry Maryadi. Pria berusia 51 tahun ini jatuh dari kamar mandi. Ferry Maryadi pun kini tengah menjalani perawatan intensif di rumah sakit karena mengalami cedera cukup serius pada bagian tulang belakangnya.

"Di sendinya itu terluka atau tersobek akibat benturan. Nah, akibat benturan itu sendiri terjadilah inflamasi atau pembengkakan," ucap Ferry Maryadi dikutip dari detikcom pada Minggu (29/6).

Bintang film Pretty Boys ini mengaku tak mengingat detail peristiwa yang menimpanya. Kendati demikian, ia masih sadar pasca terjatuh.

ADVERTISEMENT

"Lagi mandi, sudah sampoan sabun segala pas lagu mau sabunan ya mungkin kepeleset gitu, akhirnya jatuh dan kebentur sesuatu. Saya gak pingsan, cuman saya lupa kejadiannya. Karena cepat banget sih kayaknya ya gitu," tuturnya.

Sementara itu, Deswita Maharani ternyata tidak ada di rumah saat kejadian. Ia sedang syuting dan mengetahui kabar sang suami jatuh dari kamar mandi dari putranya.

"Pulang syuting kajian kok gak ada WhatsApp dari dia gitu, gak ada biasanya kan 'aku berangkat ya' gitu ternyata Abay anakku nge-WhatsApp 'ibu ayah jatuh', itu kaget banget," cerita Deswita Maharani.

Ferry MaryadiFerry Maryadi/ Foto: instagram.com/kangferrymaryadi

Ayah dua anak ini mengatakan kondisinya ini sangat mengganggu aktvitas. Terlebih lagi ia memiliki agenda perjalanan motor bersama The Prediksi.

"Ya, sangat menganggulah gitu. Apalagi beberapa ke depan ada motoran juga," ungkap Ferry Maryadi.


Ferry Maryadi pun harus menjalani proses pemulihan dan kemungkinan menerima tindakan medis lanjutan untuk menghindari kekambuhan.

"Kalau cuma dikasih painkiller ini akan terulang lagi. Jadi akan ada tindakan yang lebih serius untuk saya agar bisa lebih kuat lagi, saya bisa main lebih jauh lagi, saya bisa main sama anak-anak lebih kuat lagi tanpa harus ada keluhan di tempat yang sama," tutupnya.

(naa/naa)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER