Sosok Ayah Mendiang Gustiwiw Bukan Orang Sembarangan, Ternyata Eks Musisi Legendaris
                        
                    
                    Sosok Ayah Mendiang Gustiwiw Bukan Orang Sembarangan, Ternyata Eks Musisi Legendaris/Foto: instagram.com/gustiwiw
                Ayah dari mendiang Gusti Irwan Wibowo atau Gustiwiw, Timur Priyono, ternyata bukan orang sembarangan. Ia adalah musisi legendaris di era 80-an.
Ia adalah musisi sekaligus pencipta lagu yang berjaya di masanya. Lagu-lagu ciptaannya dikenal ceria dan catchy. Beberapa lagu populer yang pernah diciptakannya seperti Yang Penting Happy, Kawin Silang hingga Sedap Betul.
Ayah Gustiwiw dikenal dengan gaya bermusiknya yang santai dan ringan dengan alunan musik serta lirik yang mudah diingat di kepala pendengarnya. Kala itu lagu Yang Penting Happy pun seolah menjadi lagu wajib semua orang yang ingin menikmati hidup bebas tanpa stres.
Timur Priyono juga sempat berkolaborasi dengan beberapa musisi lain karena ingin memperluas bakatnya dalam bermusik. Timur Priyono juga menyalurkan kemampuan bermusiknya kepada Gustiwiw.
Meski begitu, Gustiwiw pernah mengaku tidak mendapat dukungan finansial yang cukup pada awal kariernya. Namun, ia tetap bekerja keras dan berhasil membuktikan dirinya mampu menciptakan beberapa lagu yang juga menarik perhatian publik.
Sayang, perjalanan karier Gustiwiw yang sedang naik-naiknya harus terhenti. Kepergian Gustiwiw di usia yang masih sangat muda meninggalkan duka dan luka yang dalam bagi keluarga, kerabat, dan penggemar. Warisan karya Timur Priyono dan Gustiwiw akan selalu dikenang.
(agn/arm)
                                
    
                        
                        
                                                        Gustiwiw Sempat Singgung akan Susul Orang yang Lebih Dulu Meninggal
Senin, 16 Jun 2025 23:00 WIB
                                
    
                        
                        
                                                        Resmi Menikah, Yono Bakrie Kenang Nasihat Gustiwiw
Senin, 16 Jun 2025 19:00 WIB
                                
    
                        
                        
                                                        Profil Gusti Irwan Wibowo yang Meninggal Dunia
Minggu, 15 Jun 2025 12:00 WIB
                                
    
                        
                        
                                                        Kabar Duka, Gusti Irwan Wibowo Meninggal Dunia
Minggu, 15 Jun 2025 10:30 WIB
         
                            
    
                    
                    
                                                Lirik Lagu Go Down Deh - Spice featuring Sean Paul & Shaggy
Minggu, 02 Nov 2025 21:30 WIB
                            
    
    
             
    7 FOTO
                    
                    
                                                IN FRAME
                                                7 Potret Ekspresi Gemas Pagaehun Soloist Kpop Melokal Cicipi Kue Ape & Kue Cubit
Minggu, 02 Nov 2025 19:30 WIB
                            
    
                    
                    
                                                Konser Perdana di Jakarta, Libera Bawa Pesan Kebersamaan dalam Keberagaman
Minggu, 02 Nov 2025 18:30 WIBTERKAIT