Kini Kerja di Indonesia, Izzat Anak Najwa Shihab Pernah Magang di DPR RI

Izzat anak Najwa Shihab menjadi sorotan usai kepergian sang ayah, Ibrahim Assegaf untuk selamanya.
Pria yang jarang sekali terekspos di muka publik itu disorot karena memiliki riwayat pendidikan dan jejak karier mentereng.
Simak ulasannya di bawah ini.
Riwayat Pendidikan
Izzat dikenal sebagai sosok yang mementingkan pendidikan. Dia tercatat mengenyam pendidikan dari kampus bergengsi di dunia.
Kekasih Ghina Raihanah ini juga pernah mengikuti program International Baccalaureate (IB) Diploma, program yang diakui secara internasional sebagai standar emas dalam pendidikan menengah atas.
Setelah menyelesaikan program IB, Izzat melanjutkan pendidikannya ke Inggris dan menempuh Diploma of Higher Education.
Izzat kemudian melanjutkan pendidikan ke University of Westminster, sebuah universitas ternama di London, Inggris. Ia berhasil lulus dan mendapat gelar Bachelor of Arts di bidang Politics (Ilmu Politik).
Pekerjaan
Sebagai lulusan universitas luar negeri, Izzat rupanya memilih kembali ke Indonesia.
Izzat bahkan menjalani sejumlah perusahaan bergengsi untuk program magang.
Anak Najwa Shihab ini rupanya pernah magang di DPR RI Komisi X tahun 2023.
Dalam program magang di DPR RI, Izzat bergabung sebagai research intern di mana ia meneliti sejumlah model pariwisata Inggris sebagai bahan evaluasi bagi Indonesia dan turut menyusun laporan amandemen UU Kepariwisataan
Setelah itu, Izzat menjalani program magang di Indosat sebagai Intern di Brand Management and Strategy, selama hampir tiga bulan.
Kini, Izzat resmi bergabung dengan perusahaan telekomunikasi nasional, PT Indosat Tbk (IM3), sebagai staf di divisi Brand Communications, sejak Agustus 2024.
(dis/ikh)
Terpopuler: Alasan Anak Najwa Shihab Kerja di Indonesia hingga Cerita Magang di DPR RI
Senin, 26 May 2025 16:15 WIB
Profesi Ghina Raihanah Adik Tsania Marwa Calon Mantu Najwa Shihab
Senin, 26 May 2025 15:30 WIB
Pendidikan Izzat Anak Najwa Shihab dan Ibrahim Assegaf yang Lagi Jadi Sorotan
Jumat, 23 May 2025 08:30 WIB
7 Potret Izzat Assegaf Anak Semata Wayang Najwa Shihab Bekerja sebagai Budak Korporat
Kamis, 04 Jul 2024 15:00 WIBTERKAIT