Kimberly Ryder soal Kedekatan dengan Anak Baim Wong: Mereka Senang Ada yang Perhatian

Nama Kimberly Ryder tiba-tiba terseret dalam polemik rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven. Aktris berdarah Inggris ini disebut-sebut dekat dengan Baim Wong hingga isu jadi ibu pengganti anak-anak sang YouTuber.
Rumor ini berawal usai momen kebersamaan Kimberly Ryder dengan anak-anak Baim, Kiano dan Kenzo yang terlihat hangat beredar di media sosial.
Momen keakraban ini pun membuat tak sedikit publik yang merasa Kimberly menjadi sosok ibu pengganti, menggantikan peran Paula. Namun, Kimberly menolak jika disebut sebagai ibu pengganti. Dia mengaku berteman baik dengan Paula.
"Aku bukan menggantikan peran ibu atau apa, nggaklah, kak Paula itu teman aku," kata Kimberly Ryder saat ditemui di Jakarta Selatan, dikutip dari video di YouTube, Kamis (27/3).
Perempuan berusia 31 tahun ini menjelaskan soal kedekatannya dengan anak-anak Baim Wong.
Ia mengatakan, kedekatan mereka terjalin sejak syuting film yang diproduseri Baim Wong. Kimberly dan Kiano-Kenzo ikut bermain dalam film tersebut.
![]() |
Mereka pun bertemu selama proses syuting berlangsung hingga akhirnya dekat. Mantan istri Edward Akbar ini pun membenarkan dirinya banyak bermain dengan Kiano dan Kenzo.
Menurutnya, kedekatan terjalin murni karena mereka sama-sama berada di lokasi. Saat itu, Kimberly Ryder jauh dari kedua anaknya, sementara Kenzo dan Kiano juga jauh dari ibundanya.
"Aku saat itu nggak ada anak-anakku dan mereka saat itu lagi nggak ada ibunya. Kita menemukan simbiosis mutualisme aja," terangnya.
Lebih lanjut, Kimberly Ryder menegaskan hanya sekadar menghabiskan waktu bersama. Ia menilai anak-anak Baim Wong menggemaskan.
"Kiano dan Kenzo senang ada aku, happy aja. Mereka lucu aja gitu, senang ada cewek yang perhatian sama mereka mungkin ya," tuturnya.
-
kimberly ryder
-
baim wong
Baim Wong
Selengkapnya -
paula verhoeven
Paula Verhoeven
Selengkapnya

Kimberly Ryder Akhirnya Bongkar Hubungan dengan Baim Wong usai Diduga Jalin Kedekatan
Selasa, 25 Mar 2025 12:20 WIB
Selamat! Kimberly Ryder Lahirkan Anak Kedua
Jumat, 20 Nov 2020 17:11 WIB
Kimberly Ryder Umumkan Hamil Anak Kedua
Senin, 31 Aug 2020 07:35 WIB
Mertua Kimberly Ryder Meninggal Dunia Usai Aqiqah Cucu Pertamanya
Senin, 09 Mar 2020 17:16 WIBTERKAIT