Hotman Paris Kembali ke Indonesia, Ngaku Siap Penjarakan Razman Nasution

Pengacara kondang Hotman Paris telah kembali ke Indonesia setelah melakukan pengobatan di Singapura.
Dalam unggahan di Instagram, Hotman memperlihatkan saat sedang berada di dalam pesawat hingga saat ia ada di dalam mobil. Ia pun membahas tentang perseteruannya dengan pengacara Razman Nasution. Hotman mengaku siap menghentikan dan memenjarakan Razman.
"Hotman sudah tiba di Cengkareng (Bandara Soekarno Hatta), Hotman pulang untuk menghentikan si pengacara cabul agar cepat-cepat masuk penjara," ucap Hotman Paris.
Rupanya Hotman dibuat kesal dengan Razman. Menurutnya kelakuan pengacara Vadel Badjideh itu semakin menjadi-jadi setelah berstatus terdakwa.
"Si pengacara bejat yang sudah parah kelakuannya," lanjutnya.
Sebelumnya, diketahui Razman Nasution telah berstatus sebagai terdakwa atas dugaan kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan oleh Hotman Paris.
Kasus dua pengacara itu bermula saat Hotman dilaporkan oleh mantan asisten pribadinya, Iqlima Kim, atas tuduhan pelecehan pada 2022. Kala itu Iqlima menunjuk Razman sebagai pengacara.
Buntut laporan itu, Hotman melaporkan balik Iqlima dan Razman ke Bareskrim Polri atas dugaan pencemaran nama baik. Pihak kepolisian juga sempat melakukan proses mediasi namun gagal.
"Pokoknya intinya suasana di atas tadi sangat mencekam, baru saja masuk ruangan sudah saling ingin cakar-cakaran antara abang dengan abang sehingga topik yang akan dibahas terkait mediasi tidak jadi," kata kuasa hukum Iqlima, Abdul Fakhridz.
(agn/fik)-
hotman paris
Hotman Paris
Selengkapnya - razman nasution

Begini Kondisi Hotman Paris Usai Nyaris Pingsan di Persidangan
Jumat, 21 Feb 2025 22:00 WIB
Hotman Paris Bicara soal Risiko Anak Perempuan Diadopsi, Ingatkan Nikita Mirzani?
Senin, 20 Jan 2025 20:15 WIB
Aksi Hotman Paris Tinggalkan Lamborghini untuk Pilih Naik Ojol Disorot
Selasa, 31 Dec 2024 21:40 WIB
Wanita Ngaku Tak Dibayar Razman Nasution Usai Berhubungan Badan, Hotman Paris Angkat Bicara
Senin, 23 Jan 2023 12:30 WIB
Ini Sosok Celeste Anastasia Diduga Aspri Hotman Paris yang Viral Dikawal Patwal
Jumat, 23 May 2025 08:00 WIB
Viral Petugas Kawal Mobil Wanita yang Telat ke Salon Kuku, Bikin Publik Geram
Rabu, 21 May 2025 17:30 WIB
Gendang Telinga Pecah, Hotman Pakai Alat Bantu Dengar Rp200 Juta
Kamis, 24 Apr 2025 12:03 WIBTERKAIT