Dituding Beri Perlakuan Berbeda ke Aurel Hermansyah, Geni Faruk Banjir Hujatan
Dituding Beri Perlakuan Berbeda ke Aurel Hermansyah, Geni Faruk Banjir Hujatan/Foto: InsertLive
Geni Faruk diketahui kerap menunjukkan kedekatan yang intens dengan menantunya, Aaliyah Massaid dalam enam bulan terakhir. Kedekatan itu diketahui tak ia tunjukkan saat berinteraksi dengan menantunya yang lain, Aurel Hermansyah bahkan cenderung memberikan perlakuan berbeda.
Hal ini tampak dalam perayaan hari lahir Geni Faruk pada 13 November 2024 lalu. Saat itu, masing-masing anak dan menantu secara bergiliran memberikan hadiah ulang tahun untuk ibunda Gen Halilintar itu.
Geni Faruk diketahui mendapatkan hadiah tas Loro Piana seharga Rp46 juta dari Aaliyah Massaid, di mana ia langsung berdiri dari tempat duduknya dan memeluk istri Thariq Halilintar itu sebagai tanda terima kasih.
Namun saat Aurel Hermansyah memberikan hadiah jam tangan Cartier senilai Rp99 juta, istri Atta Halilintar itu tak mendapatkan perlakuan yang sama dari sang ibu mertua. Hal ini membuat banyak netizen berspekulasi bahwa Aurel Hermansyah bukan menantu kesayangan Geni Faruk.
Dua bulan kemudian, Geni Faruk kembali menunjukkan kedekatannya yang intens dengan Aaliyah Massaid saat menghadiri syukuran usia kehamilan empat bulan. Namun diketahui bahwa Geni Faruk kerap absen dalam berbagai acara penting yang melibatkan Aurel Hermansyah dan anaknya.
Akibat perbedaan sikap tersebut, Geni Faruk semakin dihujat karena disebut pilih kasih pada kedua menantunya. Ia juga dituding memilih Aaliyah Massaid sebagai menantu favorit dibandingkan dengan Aurel Hermansyah.
Netizen kemudian memberikan komentar beragam soal perlakuan berbeda yang diterima Aurel Hermansyah dari Geni Faruk, bahkan menyebut jika Aurel bisa jadi juga dinyinyiri oleh keluarga besar Geni Faruk. Hal ini tampak dalam kolom komentar unggahan akun Instagram @nyinyir_update_official.
"Untung lu juga kaya rel, kalau kaga abis dinyinyirin sama ipar-ipar lu yang banyak itu," tulis akun @riz***.
"Salut Aurel masih sayang mertua, kalau gua mah udah gua lepeh," tambah akun @urm***.
"Udah ngasih dua cucu belum juga berdamai, emang kalau meninggal rasa benci itu mau dibawa ya?," sahut akun @jej***.
Aurel Hermansyah merupakan menantu pertama keluarga Gen Halilintar, di mana ia menikahi Atta Halilintar dan kini dikaruniai dua orang anak. Setelah menikah, beredar banyak isu yang menyebut bahwa hubungan Aurel Hermansyah dengan keluarga Gen Halilintar memang kurang baik.
(Arundati Swastika/fik)- geni faruk
- lenggogeni faruk
-
aurel hermansyah
Aurel Hermansyah
Selengkapnya -
aaliyah massaid
-
gen halilintar
Gen Halilintar
Selengkapnya
Borong Baju untuk Anak Thariq-Aaliyah, Sikap Geni Faruk Kena Hujat
Rabu, 28 May 2025 08:00 WIB
Geni Faruk Dicibir Pilih Kasih ke Aaliyah daripada Aurel gegara...
Kamis, 20 Mar 2025 11:00 WIB
Aaliyah Massaid Hamil Anak Laki-laki, Ucapan Geni Faruk soal Cucu Disorot Lagi
Jumat, 28 Feb 2025 09:00 WIB
Peluk Aurel Hermansyah, Ibu Atta Halilintar Tulis Pesan Menyentuh
Rabu, 22 Dec 2021 21:10 WIB
Atta Halilintar Bongkar Sosok yang Bikin Ameena Suka Nonton Film Horor
Jumat, 31 Oct 2025 13:15 WIB
Gemes, Ameena Pakai Wig Kembaran dengan Kris Dayanti
Selasa, 24 Jun 2025 19:45 WIB
Aaliyah Massaid Kena Sentil Tak Pakai Hijab Saat Mitoni, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
Jumat, 25 Apr 2025 21:45 WIBTERKAIT