Adik Ammar Zoni Puji Haldy Sabri yang Berhasil Ambil Hati Anak Irish Bella
Adik Ammar Zoni Puji Haldy Sabri yang Berhasil Ambil Hati Anak Irish Bella (Foto: Instagram @haldy_sabri dan @_irishbella_)
Haldy Sabri sepenuhnya mencintai Irish Bella, termasuk anak-anaknya. Setelah menikah, Haldy berhasil mengambil hati anak-anak Irish hingga kini lengket dengan dirinya.
Kedekatan Haldy dengan anak-anak Irish menarik perhatian adik Ammar Zoni, Panji Zoni. Panji bersyukur dan berterima kasih kepada Haldy.
"Alhamdulillah, gue sangat senang dan sangat berterima kasih," ungkap Panji Zoni saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (12/12).
Panji mengatakan bahwa sebelum Irish menikah dengan Haldy, Ammar sudah dibertahi dan turut mendoakan yang terbaik.
"Iya, izin kok. Kak Ibel, dia izin ke Bang Ammar," tutur Panji.
"Pasti kasih tahu mereka, izin juga pastinya. Kalau (kita) dikontak, tapi nggak diundang kayaknya," sambungnya.
Ammar disebut mengalami perubahan setelah mengetahui Irish menikah lagi. Aktor tersebut kini tidak lagi galau.
"Sudah nggak alhamdulillah luar biasa. Dia luar biasa cukup tough, luar biasa dia menerima keadaan, dia merasa bahwa memang ini yang dia harus lewatin, kalau dia nggak seperti ini dia nggak akan seperti sekarang," pungkasnya.
(yoa/and)
Kado Fantastis Ultah Irish Bella, Mobil Mewah hingga Kalung Berlian
Senin, 26 Apr 2021 09:17 WIB
Ini Penyebab Ammar Zoni dan Irish Bella Menghilang dari Sinetron
Senin, 22 Mar 2021 18:10 WIB
Cara Harmonis Ammar & Irish Bella Rayakan Hari Jadi Pernikahan
Senin, 08 Mar 2021 13:55 WIB
Perdana Rumah Kebanjiran, Irish Bella & Ammar Zoni Kewalahan
Minggu, 21 Feb 2021 10:01 WIB
Mengulik Lapas Super Maximum Security Nusakambangan untuk Napi High Risk yang Ditempati Ammar Zoni
Jumat, 17 Oct 2025 20:00 WIB
Jadi 'Rumah Baru' Ammar Zoni, Ini Syarat Khusus untuk Kunjungi Nusakambangan
Jumat, 17 Oct 2025 16:30 WIB
Kisah Raja di Gorontalo Beri Mahar Nikah Masjid seperti Haldy Suami Irish Bella
Senin, 21 Oct 2024 17:20 WIBTERKAIT