Sebulan Abdee Slank Kena Serangan Autoimun di Ginjal, Kondisinya Saat Ini

Personel band Slank Adbee saat ini sedang berada dalam perawatan intensif dokter di rumah sakit.
Kondisinya menurun sejak beberapa waktu lalu usai mendapatkan serangan autoimun yang merupakan buntut dari transplantasi ginjal pada tahun 2016 lalu.
"Abdee masuk rumah sakit 18 September, karena serangan Auto Imune/IGAN, pada ginjalnya, hasil transplantasi tahun 2016," kata Buddy Ace, kakak Abdee Slank seperti dikutip dari detik.com pada Sabtu (17/10).
Abdee Slank pun saat ini sedang melawan penyakit tersebut sembari mendapatkan perawatan yang intensif dari dokter di rumah sakit.
"Serang autoimun membuat kondisi Abdee menurun, sehingga perlu perawatan intensif di Rumah Sakit, sambil berupaya melawan autoimun tersebut," sambung Buddy Ace.
Ia menambahkan bahwa saat ini, tim dokter sedang berusaha untuk menemukan obat yang bisa melindungi ginjal Abdee dari serangan autoimun.
"Saat ini dokter ahli autoimun dan tim dokter, sedang melakukan observasi terhadap jaringan ginjalnya, untuk menemukan obat yang tepat melindungi ginjal dari serangan autoimun," imbuhnya.
(arm/arm)

Idap Gagal Ginjal, Abdee Slank Pantang Minum Air Putih Sembarangan
Minggu, 02 Mar 2025 15:34 WIB
Usai Idap Autoimun, Abdee Slank Pastikan Tetap Ikut Manggung Bareng Kakak CS
Jumat, 27 Dec 2024 12:00 WIB
Terkena Autoimun, Abdee Slank Sempat Alami Pendarahan di Perut
Sabtu, 19 Oct 2024 18:30 WIB
Intip Gaji Abdee SLANK Sebelum Mundur dari Komisaris Independen Telkom
Senin, 22 Jan 2024 16:45 WIBTERKAIT