Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Respons Olla Ramlan soal Pacar Baru Sean yang Dibandingkan dengan Lolly

InsertLive | Insertlive
Jumat, 04 Oct 2024 09:40 WIB
Respons Olla Ramlan soal Pacar Baru Sean yang Dibandingkan dengan Lolly (Foto: Insertlive)
Jakarta, Insertlive -

Anak Olla Ramlan yang bernama Sean Mikael Alexander ikut menjadi sorotan setelah ramai pemberitaan soal Laura atau Lolly, anak Nikita Mirzani. Sebab, Sean dan Laura pernah berpacaran.

Olla Ramlan kemudian mengumumkan bahwa Sean Mikael kini telah memiliki kekasih baru. Lewat Instagram Story, Olla Ramlan mengunggah foto Sean ketika merangkul mesra kekasihnya.

"Banyak DM yang masuk. Yes, ini Sean girlfriend," tulis Olla Ramlan.


Perempuan yang berpacaran dengan anak Olla Ramlan bernama Shyeika. Sosoknya sontak ramai dibandingkan dengan Laura oleh warganet.

Olla Ramlan mengaku sudah bertemu dan mengenal Shyeika. Menurut Olla, Shyeika adalah sosok yang cool.

"Orangnya cool juga sih," kata Olla Ramlan dalam program Pagi Pagi Ambyar Trans TV.

Olla Ramlan kemudian mengungkapkan bahwa Sean Mikael mengenal Shyeika dari ibu sambungnya.

"Aku kan masih berhubungan baik sama semua mantanku, sama Alex, sama Aufar. Nah, Alex itu kan punya istri, istrinya pun baik banget sama aku. Istrinya Alex itu namanya Melina, Melina punya sahabat, sahabat Melina itu anaknya itu (Shyeika)" ungkapnya.

Olla Ramlan membeberkan hubungan asmara Sean Mikael dengan Shyeika baru berjalan selama satu bulan. Olla mengaku mendukung hubungan asmara Sean, asalkan putranya itu tidak meninggalkan kewajibannya untuk menuntut ilmu.

"Sean itu masih 19 tahun, biar dia menikmati masa mudanya, dan fokus kuliah, Sean! karena mama kerja keras buat bayar kuliah," tegas Olla.

(KHS/dis)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK