Profesi Richard Daguise Ayah Tunangan Al Ghazali Calon Besan Ahmad Dhani

Ahmad Dhani akan perdana memiliki besan karena putra sulungnya, Al Ghazali akan segera menikah.
Al Ghazali telah melamar kekasihnya, Alyssa Daguise di Lake Como, Italia. Ia memberikan sebuah cincin berlian sebagai tanda keseriusannya.
Ahmad Dhani dan Maia Estianty pun akan besanan dengan orang tua Alyssa Daguise, Risa Dewi dan Richard Vincent Daguise.
Setelah kabar bahagia itu terungkap, sosok calon besan Ahmad Dhani menjadi sorotan.
Lalu siapakah Richard Vincent Daguise? Ia merupakan pria berdarah Prancis yang pindah dan menetap di Indonesia sejak tahun 90-an.
Richard Vincent Daguise kemudian menikah dengan wanita pribumi, Risa Dewi.
Dari pernikahan tersebut, Richard Vincent Daguise dan Risa Dewi memiliki tiga orang anak, Alexandra Daguise, Alyssa Daguise, dan Andhika Daguise.
Pekerjaan Richard Vincent Daguise pun bukan sembarangan, ia merupakan CEO dari salah satu jajaran hotel termewah. Sejak 2006 silam, ia menjabat sebagai CEO dari Mesa Hotels & Resorts yang menaungi banyak properti.
Lewat akun Instagram miliknya, Richard Vincent Daguise kerap membagikan keseharian dan potretnya saat berlibur.
![]() |
Parasnya yang tampan bahkan ramai dikomentari seperti artis Hollywood. Bukan hanya parasnya, postur tubuh Richard Vincent Daguise juga menjadi sorotan karena kekar berotot dan gagah.
Ia juga memiliki beberapa tato yang tersebar dalam beberapa bagian tubuhnya. Gayanya yang trendi pun kerap membuatnya mendapatkan julukan sebagai papa gaul.
(arm/fik)
Ahmad Dhani Pastikan Al Ghazali dan Alyssa Daguise Nikah Juni 2025
Selasa, 31 Dec 2024 18:00 WIB
Adu Tajir Ahmad Dhani dan Richard Daguise Ayah Alyssa Daguise
Rabu, 25 Sep 2024 22:00 WIB
Alyssa Daguise Siap Menanti Lamaran Al Ghazali
Selasa, 18 Aug 2020 07:30 WIB
Al Ghazali dan Alyssa Daguise Serius Ingin Menikah
Senin, 17 Aug 2020 19:00 WIB
Jadi Penyanyi Muda Indonesia, Ini Riders Dul Jaelani
Selasa, 08 Jul 2025 22:30 WIB
Warisan Kakek Al Ghazali yang Terlupakan, Desain Pasar Ini Jadi Ikon Surabaya
Senin, 23 Jun 2025 08:00 WIB
Mengenal Sembogo, Tradisi Rias Pengantin Adat Jawa yang Disorot gegara Alyssa Daguise
Minggu, 22 Jun 2025 19:30 WIBTERKAIT