Klarifikasi Saaih Halilintar usai Dihujat Tak Punya NPWP

Saaih awalnya menempati posisi pertama dalam 16 nama atlet golf yang masuk long list untuk PON 2024. Namun, Saaih gagal mengikuti PON karena tidak lolos administrasi.
Kemudian beredar kabar bahwa Saaih gagal ikut PON karena tidak memiliki NPWP dan BPJS. Adik Atta Halilintar itu lantas memberikan klarifikasi.
"Saya nggak paham, banyak orang senegara saya tiba-tiba memfitnah saya nggak bayar pajak karena saya difitnah nggak punya NPWP, sedangkan saya lagi sedih dibuat gagal mengikuti PON yang sudah saya persiapkan lama," kata Saaih Halilintar dalam unggahan Instagram-nya.
Saaih Halilintar juga menunjukkan bukti kepemilikan NPWP dan BPJS. Bahkan, Saaih mengaku keluarganya pernah mendapatkan penghargaan dari Ditjen Pajak karena selalu taat membayar pajak.
"Saya punya BPJS dari 2018 dan punya NPWP dari 2020, dan Pak Presiden juga bikin e-KTP sudah terintegrasi dengan NPWP. Jadi 100 persen ini fitnah," ujarnya.
"Saya hanya menyayangkan kalau ada oknum yang membuat PON terlihat lebih ke ajang administrasi daripada ajang prestasi," tutupnya.
Manajer Golf Banten PON XXI Paulus Rudy sebelumnya juga telah menegaskan bahwa Saaih Halilintar tidak lolos administrasi karena terlambat melengkapi berkas yang diperlukan.
"Jadi, kalau yang ramai sekarang permasalahan administrasinya telat, itu belum tentu nggak punya. Ini saya sekaligus klarifikasi supaya sama-sama enak. Saya juga nggak ingin Saaih (difitnah) kan di luar banyak tuh yang bilang 'kok Saaih nggak punya NPWP'," kata Paulus Rudy dalam Insert Investigasi.
"Saya nggak pernah bilang Saaih nggak punya NPWP, tapi tolong dipindahkan ke Banten, karena mau serius bela Banten, dia harus mengubah semuanya," pungkasnya.
(KHS/dis)
Gagal Berlaga di PON 2024, Saaih Halilintar Disebut Pelit gegara Ogah Pakai Caddy
Rabu, 11 Sep 2024 22:30 WIB
Saaih Halilintar Tak Punya NPWP, Kunto Aji: Kok Bisa Ya?
Selasa, 10 Sep 2024 20:00 WIB
Deretan Kontroversi Saaih Halilintar, Robek Uang hingga Melepaskan Lovebird
Rabu, 10 Jul 2024 17:30 WIB
Borong Sembako sampai Rp9 Juta, Gen Halilintar Bantah Panik Corona
Rabu, 04 Mar 2020 18:19 WIBTERKAIT