Sebut Lucinta Luna Bisa Jadi Juara di Miss Universe 2024, Boy William Diprotes

ARM | Insertlive
Senin, 12 Aug 2024 09:40 WIB
Lucinta Luna Sebut Lucinta Luna Bisa Jadi Juara di Miss Universe 2024, Boy William Diprotes (Foto: DetikHealth/Ghefira Nur Fatimah)
Jakarta, Insertlive -

Boy William mendapatkan protes dari publik di media sosial usai ikut mendukung Lucinta Luna yang mendaftar menjadi peserta Miss Universe Indonesia 2024.

Transgender itu belakangan memang menjadi sorotan setelah mengumumkan lolos tahap pendaftaran ajang pemilihan ratu sejagat khusus wanita tersebut.

Meskipun belum diumumkan Lucinta Luna memenuhi kualifikasi dan persyaratan atau tidak, publik di media sosial kadung riuh dan mengungkit-ungkit soal jenis kelamin Lucinta Luna.

ADVERTISEMENT

Seperti diketahui, Lucinta Luna adalah seorang transgender. Pemilik nama lahir Muhamamad Fattah tersebut secara terbuka mengakui sudah berganti kelamin sejak beberapa tahun lalu.

Biarpun membuat kehebohan, Lucinta Luna tampaknya mantap untuk mengikuti ajang Miss Universe Indonesia 2024 ini.

Lewat unggahan di Instagram pribadinya, Lucinta Luna membagikan prosesnya latihan berjalan menggunakan gaun dan sepatu hak tinggi.

Ia juga mengunggah beberapa foto bak model dengan riasan wajah tegas dan busana transparan yang disebut sebagai persiapan untuk berlaga di ajang Miss Universe internasional.

"Make Up Bold for UNIVERSE 2024 👑," tulis Lucinta Luna.


Unggahan Lucinta LunaUnggahan Lucinta Luna/ Foto: dok. Instagram

Unggahan tersebut pun mendapatkan beragam respons. Ada beberapa rekan selebriti yang mendukung Lucinta Luna bisa lolos dan menyabet mahkota ratu sejagat tersebut.

Salah satunya adalah Boy William yang yakin dan mendukung kemenangan Lucinta Luna.

"Ini fix menang! Minimal top 10 lah! 🔥🔥🔥🔥🤭," komentar dari Boy William.

Namun, unggahan Boy William itu mendapatkan respons protes dari pengguna media sosial. Hal itu lantaran suara Lucinta Luna yang masih ngebas dan jantan.

"@boywilliam17 suara nya tapi masih kaya LAKIK 😢," ungkap akun agustriya***.

"@boywilliam17 masih kurang tan kulit nya masih putih LL harus di itemin lg buat MU," beber akun avrilvri***.

Sayangnya, Boy William tidak memberikan respons terkait komentar-komentar bernada protes tersebut.

(arm/nap)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER