Percaya Suami, Kiky Saputri Tak Takut Diselingkuhi

Isu perselingkuhan kian marak terjadi, khususnya di kalangan artis Tanah Air.
Menanggapi hal tersebut, Kiky Saputri sebagai sesama insan hiburan menganggap perselingkuhan adalah hal yang sulit diprediksi.
Bahkan, ketika seseorang sudah mengenal karakter pasangannya dengan baik, hal tersebut tidak menjamin perselingkuhan tak terjadi.
"Yang pertama kan pasti sebelum memilih pasangan, kita kan tahu karakter pasangan kita, tapi itu juga tidak menutup kemungkinan perselingkuhan, karena kadang kalau aku lihat kasusnya si cowoknya diam, ceweknya gragas, gitu kan," kata Kiky Saputri di Gedung Trans TV, Kamis (23/5).
"Tapi kuncinya kan balik lagi ke diri masing-masing, mau kayak gimana aku jaga, aku kerangkeng, kalau orangnya selingkuh ya selingkuh saja," sambungnya.
Menurut Kiky Saputri, tugas dirinya sebagai istri adalah percaya kepada suaminya, Muhammad Khairi.
Ia juga berdoa kepada Tuhan untuk menjaga sang suami dari godaan wanita lain.
"Kalau dari awal orangnya sudah tulus, dia tahu prinsip hidup yang mau dibawa ke pernikahan kayak apa, ya sudah, tugas aku tinggal percaya sama pasangan, sama Allah minta dijagain, karena aku juga nggak bisa jagain terus, pun dia sebaliknya," ujarnya.
Dengan maraknya perselingkuhan, Kiky Saputri merasa tidak perlu bersikap posesif kepada Muhammad Khairi.
Kiky Saputri yakin suaminya tidak akan meninggalkan dirinya.
"Nggaklah (posesif), aku mah biasa saja. Aku tahulah dia nggak mungkin ninggalin Anya Geraldine ya," pungkasnya dengan candaan.
(KHS/KHS)
Kiky Saputri Berikan Kejutan Romantis untuk Rayakan Ulang Tahun Pernikahan
Rabu, 29 Jan 2025 14:00 WIB
Kiky Saputri Mulai Spill Nama Calon Anak Jelang Lahiran
Kamis, 23 Jan 2025 07:30 WIB
Ungkap Momen Pertama Kali Jalan Bareng Khairi, Kiky Saputri Sempat Minder
Jumat, 19 Jul 2024 23:00 WIB
Curhat Kiky Saputri Soal Suami jadi Korban Kenakalan RS
Senin, 13 Mar 2023 08:30 WIBTERKAIT