9 Artis Indonesia Pilih Mantap Mualaf karena Menikah, Terbaru Mahalini

Perbedaan keyakinan kerap menghalangi bersatunya ikatan cinta.
Keyakinan menjadi salah satu hal yang harus dipertimbangkan sebelum menikah.
Oleh sebab itu, sejumlah artis Indonesia ini memutuskan untuk berpindah keyakinan dan menjadi mualaf sebelum menikah.
Untuk mengetahui artis siapa saja, berikut adalah 9 artis Indonesia yang menjadi mualaf karena pernikahan.
1. Mahalini Raharja
Menjelang pernikahannya dengan Rizky Febian, Mahalini Raharja mantap menjadi mualaf. Hal itu dibenarkan oleh Sule bahwa artis asal Bali tersebut mengikuti agama calon suaminya.
Mahalini sudah mendapat izin untuk memeluk agama Islam setelah rangkaian mepamit yang dilakukan olehnya dengan Rizky Febian di Bali pada Minggu (5/5).
Pernikahan keduanya akan dilangsungkan secara agama Islam, yang kabarnya diselenggarakan di Jakarta antara tanggal 8 sampai 10 Mei mendatang.
2. Nathalie Holscher
Nathalie Holscher memutuskan untuk mengikuti agama sang suami, Sule.
Wanita yang awalnya berprofesi sebagai DJ ini juga telah menghapus tato yang ia miliki sebagai bukti kemantapan hatinya.
3. Junior Liem
Junior Liem mempersunting Putri Titian, yang beragama Islam, pada 21 Mei 2016 silam.
Junior mengucapkan dua kalimat syahadat sebelum melakukan ijab kabul. Pasangan ini cukup tertutup dan jauh dari gosip.
4. Renata Kusmanto
Renata Kusmanto juga merupakan seorang mualaf.
Sebelum menikah pada 12 Juni 2014, istri dari Fachri Albar ini telah lebih dulu berpindah agama menjadi Muslim.
Renata dan Fachri kini telah dikaruniai dua orang anak, yakni River Syech Albar dan Clover Satin Albar.
5. Bella Saphira
Bella Saphira memutuskan mualaf di tahun 2013. Bella memutuskan untuk berpindah keyakinan dan mengikuti agama sang suami, Agus Surya Bhakti, yang merupakan perwira tinggi TNI AD.
Keduanya menikah pada 30 Agustus 2013. Bella lalu memutuskan vakum dari dunia hiburan setelah menjadi istri dari perwira TNI dan fokus mengurus keluarganya.
6. Christian Sugiono
Suami dari Titi Kamal, Christian Sugiono, juga berpindah keyakinan dan menjadi mualaf.
Sebelum menikah pada 6 Februari 2009 silam, hubungan keduanya sempat terhalang lantaran beda agama.
Setelah menikah, Christian dan Titi menjadi salah satu pasangan yang harmonis dan jauh dari gosip.
7. Roger Danuarta
Sebelum menikah dengan Cut Meyriska, Roger Danuarta telah lebih dulu berpindah agama menjadi Muslim.
Keputusannya untuk memeluk Islam itu disambut bahagia oleh rekannya.
Awalnya, hubungan Roger dan Meyriska sempat terhalang karena perbedaan agama. Setelah menjadi Muslim, Roger pun menikah dengan Meyriska pada 17 Agustus 2019.
8. Marsha Timothy
Marsha Timothy menikah dengan Vino G. Bastian pada 20 Oktober 2012.
Sebelum menikah, Marsha telah mengucapkan dua kalimat syahadat di Masjid Agung Sunda Kelapa, Jakarta Pusat. Pasangan ini pun hidup bahagia dan jauh dari isu miring.
9. Marcell Darwin
Beberapa bulan sebelum mempersunting Nabila Faisal, Marcell Darwin memutuskan untuk berpindah agama.
Marcell memantapkan hatinya menjadi mualaf dan memeluk agama Islam yang dianut oleh Nabila.
Keputusan tersebut diakui Marcell sebagai keputusan pribadinya dan bukan hanya karena menikah. Keduanya resmi menikah pada awal Januari 2020 silam.

Nathalie Holscher Tulis Pesan Haru Jelang Rizky Febian Nikahi Mahalini
Rabu, 08 May 2024 13:45 WIB
Sempat Bungkam soal Perceraian Sule, Rizky Febian Jelaskan Hal Ini
Kamis, 21 Jul 2022 13:55 WIB
Mulai Kehidupan Baru, 5 Artis Putuskan Pindah Agama sebelum Menikah
Jumat, 08 Oct 2021 10:50 WIB
Hidup Bahagia dan Harmonis, 6 Artis Ini Mualaf Sebelum Menikah
Selasa, 05 Oct 2021 10:34 WIBTERKAIT