Momen Raphael Moeis Anak Sandra Dewi 'Nyetir' Mobil Mewah Sendirian
Raphael Moeis anak Sandra Dewi dan Harvey Moeis menjadi sorotan usai video lawasnya kembali dibahas publik.
Dilihat dari akun Instagram milik Sandra Dewi pada tahun 2019, sang aktris memperlihatkan anaknya menyetir mobil mewah Lexus LX 570 seorang diri.
Sandra Dewi tampak merekam momen Raphael Moeis berkeliling komplek seorang diri tanpa rasa takut dan menikmati perjalanannya menyetir.
Rupanya, mobil yang dikendarai Raphael Moeis adalah mobil mainan anak-anak tiruan dari Lexus LX 570.
Harvey Moeis sendiri sebenarnya memiliki mobil Lexus LX 570 yang asli.
Ia pun membelikan anaknya mobil serupa agar sama dengan miliknya.
Hal itu dilihat dari unggahan yang sama ketika Raphael Moeis berfoto di depan mobil Lexus LX 570 yang asli sambil menunggangi kendaraannya.
"Jalan jalan minggu sore keliling kompleks," tulis Sandra Dewi.
Sementara itu, Sandra Dewi sendiri hingga saat ini masih bungkam mengenai kasus yang menimpa suaminya, Harvey Moeis.
Ia juga dikabarkan menghilang saat Kejagung menggeledah rumah mewah miliknya.
(dis)