Andika Kangen Band Resmi Nikah Lagi, Dodhy: Melepas Sahabat Kecilku

Andika Mahesa alias Andika Babang Tamvan melepas masa dudanya dengan menikahi Ayu Kartika Agustina pada Rabu (31/1).
Momen pernikahan Andika dan Ayu Kartika Agustina terungkap dari unggahan TikTok Dodhy Kangen Band.
Dalam unggahannya, Dodhy mengucapkan selamat kepada rekan kerja sekaligus sahabatnya itu.
"Saatnya melepas lajang bersama sahabat kecilku, Andika Mahesa. Saranghaeyo," ucap Dodhy.
Andika Mahesa meminang Ayu Kartika Agustina dengan mahar logam mulai 100 gram.
"Mahesa Andika Setiawan bin Suprapto, saya nikahkan dan saya kawinkan kakak kandung saya yang bernama Ayu Kartika Agustina binti A. Bahruddin kepadamu dengan maskawin emas 100 gram dibayar tunai," ucap wali nikah dalam video yang beredar di media sosial.
Andika dan Ayu mengusung adat Sunda untuk pernikahannya. Ayu terlihat menggunakan kebaya putih dengan siger Sunda menghiasi kepalanya.
![]() |
Pernikahan keempat bagi Andika ini sontak mendapatkan ucapan selamat dari warganet.
"Selamat bang," tulis @yul***.
"Babang tamvan semoga ini yang terakhir, samawa," tulis @and***.
"Semoga langgeng, aamiin, jangan cerai ya babang tamvan," tulis @meg***.
Baca Juga : Andika Kangen Band Nikah Lagi Hari Ini |
Andika Mahesa sebelumnya telah menikah selama tiga kali. Dari tiga pernikahan tersebut, vokalis Kangen Band tersebut dikaruniai lima orang anak.
"Gue tuh pertama kali menikah sama Bunga, terus abis itu pisah, frustrasi, kenal sama Anggi, terus nikah sama Anggi, eh, bubar juga, akhirnya nikah sama Caca, sama Caca bubar juga. Ya, udah sampai sekarang udah nggak mau lagi gue (nikah)," ungkap Andika di YouTube All You Can Hear yang dikutip pada Jumat (5/5).
(dia/and)
Nikah Berkali-kali, Ternyata Segini Jumlah Istri Andika Kangen Band
Jumat, 05 May 2023 09:00 WIB
Tunangan dengan Kekasih Baru, Andika Mahesa Siap Nikah ke-5 Kali
Rabu, 28 Jul 2021 17:33 WIB
Eks Istri Tutup Komunikasi, Andika Mahesa Curhat Rindu Anak
Kamis, 18 Jun 2020 11:00 WIB
Tak Bisa Ketemu Anak, Andika Mahesa Sampaikan Pesan Haru
Rabu, 17 Jun 2020 21:25 WIBTERKAIT