Ketemu Safeea Ahmad Anak Mulan Jameela, Ekspresi Maia Estianty Disorot

InsertLive | Insertlive
Jumat, 26 Jan 2024 07:30 WIB
Maia Estianty Beri Kue untuk Meriahkan Ultah Safeea Ahmad Ketemu Safeea Ahmad Anak Mulan Jameela, Ekspresi Maia Estianty Disorot/Foto: YouTube - Instagram
Jakarta, Insertlive -

Momen pertemuan pertama Maia Estianty dengan Safeea Ahmad anak Mulan Jameela menjadi sorotan publik.

Dilihat dari tayangan media TikTok, pertemuan pertama keduanya terjadi ketika laga tinju El Rumi melawan Jefri Nichol.

Kala itu, Maia terlihat berdiri di bawah ring tinju di antara Dul Jaelani dan Safeea Ahmad. Kemudian, terdengar seseorang memanggil Maia yang kemudian meminta anak perempuan Ahmad Dhani itu juga memberi sapaan.

ADVERTISEMENT

Safeea Ahmad mengulurkan tangannya untuk bersalaman dengan Maia Estianty yang kemudian dibalas sambil tersenyum.

Namun setelah bertemu dan saling sapa, Maia Estianty dan Safeea Ahmad tidak berinteraksi lagi. Keduanya sibuk dengan kegiatan mereka masing-masing.

Momen pertemuan Maia Estianty dan Safeea Ahmad ini menjadi perhatian netizen. Banyak yang menilai Maia terlihat tegang tapi berusaha tersenyum.

Beberapa netizen berspekulasi bahwa Maia Estianty masih menyimpan rasa kecewa karena dikhianati Mulan Jameela namun tidak bisa menunjukkannya di depan Safeea Ahmad yang notabene anaknya.

"Terlihat sekali dengan sikapnya Maia. Walaupun Maia mau mengulurkan tangannya. Tapi tetap terlihat masih menyimpan rasa sakit dan kecewa. Maia sejatinya belum bisa move on dari masa lalunya yang begitu menyakitkan dikhianati oleh rekan kerjanya sendiri," komentar @ayules***.


"Wajah bunda Maia masih tegang. Senyum sih tapi tetap tegang bukan gak move on tapi lebih ke kepada trauma dan kecewa yang mendalam," kata @mam***.

Tetapi, beberapa warganet menganggap Maia Estianty menghargai Safeea Ahmad dan tidak mencampuradukan masalah di masa lalunya.

"Masyaallah bunda Maia benar-benar berhati baik, menebar senyum, Safea Salim tapi mukanya tegang," ujar @minasa***.

"Iyalah kan anak nggak ada salahnya, dia juga nggak tau apa pun yang terjadi. Kalau kita ikut membenci anaknya jatuhnya kita yang dosa. Karna bunda Maia tau agama makanya dia respek sama Safea," jelas @mardiana***.

(dis)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER