IN FRAME

Diam-diam Oplas, 7 Foto Transformasi Boy William Dulu Masih Polos Kini Disebut Berbeda

naa | Insertlive
Kamis, 18 Jan 2024 08:20 WIB
Boy William Diam-diam Oplas, 7 Foto Transformasi Boy William Dulu Masih Polos Kini Disebut Berbeda/Foto: instagram.com/boywilliam17
Jakarta, Insertlive -

Boy William diam-diam melakukan operasi plastik di Korea Selatan pada November 2023 lalu.

Presenter sekaligus YouTuber ini mengubah bagian hidungnya dan harus tinggal di Negeri Gingseng selama satu bulan karena menjalani perawatan pascaoperasi.

Tak main-main, pria berdarah Tionghoa bahkan rela merogoh kocek hingga Rp1,1 miliar. Bukan tanpa sebab, Boy William melakukan ini atas rekomendasi dokter.

ADVERTISEMENT

Pasalnya, mantan kekasih Karen Vendela ini merasa pernapasannya agak tersumbat dan sering mengalami flu di salah satu lubang hidungnya.

Penampilannya kini usai melakukan operasi plastik bagian hidung pun disebut berbeda.

Lantas seperti apa transformasi Boy William dari dulu hingga sekarang? Yuk, intip potretnya di bawah ini.

1. Boy William merupakan salah satu artis yang multitalenta. Ia terjun di dunia hiburan Tanah Air pada tahun 2009 lalu.

Boy WilliamBoy William/ Foto: Instagram/@boywilliam17

2. Penampilannya saat pertama kali debut menjadi VJ sukses membuat warganet jatuh hati. Boy William tampak masih sangat polos dengan wajah orientalnya.

Boy William di press screening film 'Stay With Me'Boy William di press screening film 'Stay With Me'/ Foto: Gus Mun/detikHOT

3. Usai debut, Boy William pun kerap wara-wiri di layar kaca. Boy William dikenal memiliki senyum yang manis dengan lesung pipi yang ada di pipinya.

Boy WilliamBoy William/ Foto: Instagram/@boywilliam17

4. Seiring berjalannya waktu, Boy William mampu bertahan bahkan melebarkan sayapnya di berbagai bidang. Ia juga menjadi presenter, aktor, YouTuber, hingga rapper.

Boy WilliamBoy William/ Foto: instagram.com/boywilliam17

5. Selain kariernya yang semakin bersinar, pesonanya pun semakin menawan. Di usianya yang kini menginjak 32 tahun, ia pun disebut semakin menawan mirip dengan Choi Siwon, idol K-Pop.

Boy WilliamBoy William/ Foto: Instagram@boywilliam17

6. Namun, siapa sangka baru-baru ini Boy William ternyata diam-diam melakukan operasi plastik bagian hidung. Ia mengatakan bentuk hidungnya bengkok sehingga membuat pernafasannya tersumbat.

Boy WilliamBoy William/ Foto: Instagram/@boywilliam17

7. Penampilannya usai melakukan operasi plastik pun dinilai berbeda. Boy William dipuji semakin cakep dan bikin pangling.

Boy William saat ditemui di salah satu kawasan.Boy William saat ditemui di salah satu kawasan./ Foto: Ahsan/detikhot
(naa/nap)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER