Profil dan Agama Ibra Azhari Adik Ayu Azhari Kembali Ditangkap karena Kasus Narkoba

INSERTLIVE | Insertlive
Jumat, 05 Jan 2024 10:52 WIB
Penampakan Medina Zein-Ibra Azhari Digiring ke Puslabfor untuk Tes Rambut Profil dan Agama Ibra Azhari Adik Ayu Azhari Kembali Ditangkap karena Kasus Narkoba / Foto: Medina Zein berjalan di belakang Ibra Azhari sambil menutupi wajah (Samsuduha/detikcom)
Jakarta, Insertlive -

Ibra Azhari adik Ayu Azhari diamankan pihak kepolisian terkait narkoba. Ia ditangkap lantaran mengonsumsi narkoba jenis sabu.

"Infonya sabu," kata Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes M Syahduddi kepada detikcom, Jumat (5/1).

Informasi lebih lanjut terkait penangkapan Ibra Azhari, pihak kepolisian masih terus melakukan pemeriksaan.

ADVERTISEMENT

Sampai saat ini belum diketahui berat sabu yang diamankan bersama Ibra Azhari.

"Iya (masih dilakukan pemeriksaan)," tambahnya.

Ini merupakan penangkapan yang keenam kalinya untuk Ibra Azhari. Terakhir, pria 54 tahun itu diamankan di tahun 2019 karena kasus narkoba.

Ibra Azhari lahir pada 30 Desember 1969, ia anak kedua dari 7 bersaudara dan menganut agama Islam. Ibra adalah sosok yang cukup dikenal di industri hiburan Tanah Air.

Ibra membintangi beberapa judul film seperti Gairah Terlarang, Bebas Bercinta, Kembalinya Si Janda Kembang, serta masih banyak lagi.


Tidak hanya film, Ibra juga membintangi beberapa sinetron eksis di tahun 90-an seperti Ada Ada Saja dan juga Terlanjur Sayang.

Sayangnya, saat memasuki era 2000-an, Ibra Azhari mulai meredup. Namun, ia kembali dikenal lantaran kecanduan narkoba dan kerap keluar masuk penjara.

Penampakan Medina Zein-Ibra Azhari Digiring ke Puslabfor untuk Tes RambutPenampakan Medina Zein-Ibra Azhari Digiring ke Puslabfor untuk Tes Rambut/ Foto: Medina Zein berjalan di belakang Ibra Azhari sambil menutupi wajah (Samsuduha/detikcom)

Ibra pertama kali terjerat kasus narkoba di tahun 2000. Kemudian, ia kembali ditangkap pada 2003 di Jakarta Selatan.

Tidak disangka, pada 2005 Ibra kembali diamankan karena kasus narkoba. Ia ketahuan menggunakan narkoba saat berada di dalam sel.

Lalu pada 2010, ia ditangkap di SPBU Jalan Sunset Seminyak, Denpasar, Bali. Pada 2019 Ibra kembali diamankan karena kasus narkoba.

Yang terakhir pada hari Kamis (4/1), Ibra Azhari diamankan atas penggunaan barang haram.

(nap/nap)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER