Zeda Salim Ungkap Pertama Kali Kenal Ammar Zoni: Sebelum Dia Pacari Ranty Maria

Insertlive | Insertlive
Jumat, 29 Dec 2023 12:00 WIB
Zeda Salim Zeda Salim Ungkap Pertama Kali Kenal Ammar Zoni: Sebelum Dia Pacari Ranty Maria / Foto: Insertlive
Jakarta, Insertlive -

Zeda Salim menjadi sorotan publik lantaran mengungkapkan hubungan yang sempat terjalin bersama Ammar Zoni.

Dalam sebuah kesempatan, Zeda Salim berujar bahwa dirinya bahkan sempat pergi liburan bersama suami Irish Bella tersebut.

Awalnya, Zeda Salim mengaku pertama kali berjumpa kala menggerebek kamar Ammar dalam sebuah acara infotainment.

ADVERTISEMENT

Zeda pun berujar bahwa saat itu Ammar Zoni belum menjalin hubungan asmara dengan Ranty Maria.

"Kenal Ammar waktu aku jadi host infotainment, aku gerebek kamar Ammar bareng sama kru infotainment, pandangan pertama di situ, tahun 2012, sebelum dia pacaran sama Ranty Maria," ungkap Zeda Salim kepada Insertlive pada Senin (25/12).

Zeda akhirnya menjalin hubungan yang sangat dekat dengan Ammar layaknya orang sedang pacaran meski tak ada kejelasan status secara sah dan pasti.

Sayangnya, hubungan spesial antara Zeda Salim dan Ammar Zoni tersebut hanya berlangsung secara singkat.

"Aku sama Ammar deket banget, cuman dibilang pacaran, enggak ada celebrating, nggak dibilang pacaran, kayak pacaran. Intinya dia ramah, dia baik banget, care sama aku, hanya memang hubungan kita singkat, nggak lama, aku sempet ditelepon sama dia jaman dulu, telepon-teleponan sering dulu," kata Zeda Salim.


"Dia nggak pernah nembak, nggak pakai kata-kata yang lebay (berlebihan), dia kasih perhatian, gimana sih laki-laki kasih effort segede itu, tapi aku nggak bisa memastikan udah pacaran apa belom, yang penting hubungan kita singkat, pernah deket lah," sambungnya.

Lebih lanjut, Zeda Salim juga menceritakan perihal momen liburan bersama Ammar Zoni ke pulau Bali.

Kala itu, Zeda Salim yang tengah galau usai cerai, diajak Ammar Zoni untuk melepas penat di pinggir pantai.

"Aku inget waktu aku lagi sedih, dia ajak liburan ramai-ramai ke Bali, aku nolak karena ke bali kan mahal ya, tapi dia baik banget, tiket pesawat, akomodasi, dan lain-lain dia bayarin, aku nggak mau berduaan aja, jadi aku ajak asisten karena aku udah hijrah pake jilbab, aku waktu itu lagi divorce (cerai), jadi dia hibur aku, kita ke Seminyak beach, dia effort banget, ngobrol dari hati ke hati," ujar Zeda Salim.

Zeda lantas menjelaskan perihal alasan hubungan spesial dengan Ammar Zoni akhirnya berakhir.

Zeda Salim merasa bahwa saat itu terjadi kesalahpahaman antara dirinya dengan Ammar Zoni.

Baik Zeda Salim dan Ammar Zoni pun akhirnya tak pernah lagi menjalin komunikasi.

"Endingnya kenapa kita selesai, karena ada salah paham, dia kira aku sama laki-laki lain, dan aku kira dia sama perempuan lain, dia sempet mempertanyakan itu laki-laki siapa? Aku belum sempet jelasin soal divorce, cuman dia kayak udah nggak mau nerima alasan, aku juga mempertanyakan dia sama Ranty pacaran apa nggak? Waktu itu dia jawab cuman gimmick, karena malas debat aku block WA-nya, jadinya lost contact dan dia beneran pacaran sama Ranty Maria," ungkap Zeda Salim.

"Nggak pernah (berhubungan lagi) walaupun aku bisa memulai nanya apa kabar," tutupnya.

(ikh/ikh)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER