Ternyata BCL Sudah Bahas Rencana Pernikahan Sejak Februari 2023
Cerita Manajer Reza Rahadian Saat BCL Bongkar Rencana Pernikahannya (Foto: Instagram)
Bunga Citra Lestari (BCL) telah mengakhiri masa janda dengan menikahi Tiko Aryawardhana pada Sabtu (2/12).
BCL dan Tiko Aryawardhana melangsungkan akad nikah dan resepsi di Bali.
Saat resepsi, orang-orang terdekat berkesempatan menyampaikan pidato yang berkaitan dengan kisah cinta BCL dan Tiko di hadapan tamu undangan lainnya.
Salah satu orang terdekat yang berpidato adalah Arya Ibrahim, manajer Reza Rahadian.
Pada kesempatan tersebut, Arya Ibrahim membongkar bahwa BCL sempat membocorkan rencana pernikahannya dengan Tiko pada Februari 2023 lalu.
Kala itu, BCL telah menentukan tanggal dan tempat pernikahan. Ternyata BCL sudah memilih 2 Desember 2023 sebagai hari pernikahannya dengan Tiko Aryawardhana.
"Waktu itu, kita lagi syuting bareng bulan Februari (BCL dan Reza Rahadian), terus Unge bilang 'kayaknya gue mau nikah nih'," kata Arya Ibrahim, mengutip dari YouTube MAIA ALELDUL TV.
"Dia bilang tanggalnya sudah pasti tanggal 2 Desember. Waktu itu dia bilang pilihannya ada dua venue, salah satunya ini (Amankila Bali)," sambungnya.
Keluarga Ashraf Sinclair di pernikahan BCL & Tiko/ Foto: dok. Instagram |
BCL dan Tiko Aryawardhana akhirnya berhasil mewujudkan pernikahan mereka sesuai dengan tanggal yang ditentukan.
Prosesi akad nikah berlangsung pada pagi hari dengan mengusung adat Jawa. BCL mengenakan kebaya putih dan kain cokelat pada momen sakral tersebut.
Sedangkan pada malam harinya, BCL dan Tiko memilih gaun dan setelan modern untuk pesta pernikahannya.
(KHS/fik)- bcl
-
bunga citra lestari
Bunga Citra Lestari
Selengkapnya - tiko aryawardhana
- pernikahan bcl tiko
-
reza rahadian
Reza Rahadian
Selengkapnya
Foto Bareng, Ibunda Mendiang Ashraf Sinclair Sebut Tiko Aryawardhana Keluarga
Jumat, 18 Jul 2025 17:00 WIB
Komentar Tiko Aryawardhana Lihat BCL Ziarah ke Makam Ashraf Bareng Eks Mertua
Rabu, 02 Jul 2025 09:00 WIB
Ditemani Tiko Kunjungi Makam Ashraf, BCL: Cinta Kami padamu Tak Pernah Berubah
Kamis, 20 Feb 2025 14:30 WIB
Reaksi Tiko Aryawardhana usai Penampilan Blonde Bixie BCL Kena Nyinyir
Kamis, 30 Jan 2025 16:00 WIB
Reza Rahadian Ungkap Reaksi Ibunda Usai Kisahnya Jadi Inspirasi untuk Film 'Pangku'
Rabu, 29 Oct 2025 14:45 WIB
Reza Rahadian Jadikan Film Pangku Sebagai Surat Cinta untuk Perempuan Pejuang
Rabu, 29 Oct 2025 13:45 WIB
46:07
I-TALK
Fedi Nuril dan Christine Hakim Setuju Reza Rahadian Sutradara 'Sinting'
Senin, 27 Oct 2025 17:03 WIBTERKAIT
Keluarga Ashraf Sinclair di pernikahan BCL & Tiko/ Foto: dok. Instagram