Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Dituding Jual Rumah Karena Terlilit Pinjol, Bedu Tegas Membantah

Insertlive | Insertlive
Rabu, 22 Nov 2023 22:30 WIB
Dituding Jual Rumah Karena Terlilit Pinjol, Bedu Tegas Membantah / Foto: instagram.com/beddu17
Jakarta, Insertlive -

Bedu sempat dikabarkan mengalami kebangkrutan akibat terlilit pinjaman online (pinjol). Bahkan dikabarkan sang komedian sampai harus menjual rumahnya untuk melunasi utang-utangnya.

Irma Kartika Anggraeni, istri Bedu mengaku kaget saat mendengar pemberitaan mengenai suaminya itu. Wanita yang akrab disapa Anggie itu mengaku pertama kali mengetahui berita soal Bedu bangkrut dari group WhatsApp.

"Aku tahunya dari grup WhatsApp, saya coba cari tahu, akhirnya dia jelasin kayak gimana. Heran ya kenapa ada berita kayak gitu," ucap Irma Kartika Anggreani, istri Bedu saat ditemui di Trans TV, Rabu (22/11).


Sementara itu Bedu dengan tegas mengatakan kabar soal dirinya terlilit pinjol tidak lah benar. Bedu pun mengatakan soal rumah yang dijual memang sang istri sudah mengetahui hal tersebut sejak awal.

"Sebenarnya soal jual rumah dia sudah tahu, tapi karena ada berita Bedu jual rumah karena terlilit pinjol, nah itu yang jadi heboh," terang Bedu.

Bedu pun merasa heran mengapa dirinya menjual rumah dikaitkan dengan pinjol.

"Kan kalau terlilit pinjol ada yang sampai bunuh diri, disebarkan identitas pribadi, bikin stres berita itu, sensitif banget soal pinjol," ujar Bedu.

"Yang benar itu memang kita mau menjual rumah, temen-temen juga sudah banyak yang tahu soal mau jual rumah," sambungnya.

Walaupun begitu, Bedu tak menampik jika kondisi keuangannya memang tengah sulit. Namun, di saat titik terendahnya itu, Bedu menyebut sang istri selalu mendukungnya dan menguatkannya untuk bangkit lagi.

"Kita saling support, jadi akhirnya bangkit. Saat saya jatuh dia support hingga akhirnya saya kembali. Di masa-masa sulit dia terus menemani. Saya selalu berdoa untuk kebaikan kita bersama," pungkasnya.

(kpr/kpr)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK