Amanda Manopo Ngaku Sering Dikirimi Benda Mistis ke Rumah, Isinya...

ARM | Insertlive
Selasa, 24 Oct 2023 10:45 WIB
Amanda Manopo Amanda Manopo Ngaku Sering Dikirimi Benda Mistis ke Rumah, Isinya... (Foto: dok. Instagram FD Photography)
Jakarta, Insertlive -

Amanda Manopo mengungkapkan pernah mengalami kejadian mistis yang mengakibatkan adanya perubahan besar terhadap sikapnya.

Ia mengaku ada pihak yang merasa iri dengan kariernya yang cemerlang hingga menempuh jalur mistis untuk mengganggunya.

"Jadi dengan posisi aku yang sekarang banyak orang suka, tapi banyak orang juga yang benci, jadi bagaimana cara mereka ingin menjatuhkan," ungkap Amanda Manopo dalam podcast di YouTube.

ADVERTISEMENT

Berkedok sebagai penggemar, orang yang tidak menyukai Amanda Manopo mengirimi hadiah hingga makanan.

Namun, paket tersebut bukan berisi hadiah, melainkan benda-benda mistis hingga binatang mati seperti teror.

"Nah itu mereka suka kirim hal-hal yang aneh-aneh ke rumah. Kayak dulu sempat ada yang kirim kayak tikus mati, kayak gitu-gitu ke rumah. Kirimin ada rambut-rambut, ada foto aku terus didoain-doain gitu," bebernya.

Awalnya, Amanda manopo tidak merasa curiga dengan hadiah-hadiah yang dikirimkan oleh fans.

Sayangnya, sebuah kejadian mistis menimpa dirinya setelah selesai menyantap makanan yang ia terima.


"Kadang paket hadiah atau makan dari fans diterima asisten, dikasih ke aku, tapi ternyata isinya tidak seperti yang kita bayangkan," katanya.

"Ternyata makanannya udah diisi sesuatu, aku pernah dikasih makan, itu selama aku bekerja nggak nyaman, selama bekerja aku seperti orang linglung, ketakutan," sambungnya.

Amanda ManopoAmanda Manopo/ Foto: Instagram/@amandamanopo

Hal itu dipercaya sebagai kiriman mistis karena kru syuting yang peka terhadap makhluk tak kasat mata mengungkapkan bahwa Amanda Manopo memang dikirimi hal gaib.

"Terus ada satu kru yang bisa melihat dan merasakan (hal mistis) aku dikasih minum. Pas aku udah mulai tenang, dia bilang ada yang ganggu," bebernya.

Oleh karena kejadian itu, Amanda Manopo pun mengubah sikapnya untuk tidak menerima hadiah atau makanan dari fansnya.

"Jadi aku sampai sekarang pun tidak menerima makanan dari fans, tidak menerima paket kalau bukan aku yang pesen," pungkasnya.

(arm/arm)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER