Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Proses Cerai dengan Ari Wibowo, Inge Anugrah Terima Banyak Tawaran Kerja

Insertlive | Insertlive
Rabu, 16 Aug 2023 22:45 WIB
Proses Cerai dengan Ari Wibowo, Inge Anugrah Terima Banyak Tawaran Kerja / Foto: InsertLive
Jakarta, Insertlive -

Inge Anugrah dan Ari Wibowo saat ini tengah menjalani proses perceraian mereka. Ari Wibowo dan Inge Anugrah berharap perceraiannya dapat segera selesai dan berjalan lancar.

Saat ini Ari Wibowo sudah tidak tinggal serumah lagi. Inge Anugrah memilih untuk tinggal di apartemen barunya.

Thomas Ola Lamaroang selaku kuasa hukum Inge Anugrah mengatakan saat ini kehidupan kliennya jauh lebih baik dari sebelumnya. Bahkan, Inge Anugrah banyak mendapatkan tawaran pekerjaan di tengah proses perceraiannya dengan Ari Wibowo.


"Perceraian ini Bu Inge bisa kerja sendiri dan juga bisa menghasilkan sendiri. Dan kini dia juga sudah berbagi dengan anak," ujar Thomas Ola Lamaroang saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (16/8).

"Beda dulu kalau masih dengan Pak Ari kan tidak kerja sama sekali, nah setelah proses cerai ini langsung ada tawaran (kerja) banyak sekali," sambungnya.

Kini Inge Anugrah sudah memiliki penghasilan sendiri untuk menghidupi dirinya dan membayar sewa apartemen. Walaupun belum mampu membeli apartemen, Thomas Ola Lamaroang menyebut Inge Anugrah sangat bangga lantaran sudah bisa menghasilkan uang sendiri.

"Makanya itu dia bilang banyak kerjaan punya penghasilan karena itu dia bisa sewa apartemen itu. Apartemen itu juga masih bukan punya dia," pungkasnya.

Seperti diketahui, Ari Wibowo menggugat cerai Inge Anugrah. Gugatan cerai tersebut dilayangkan Ari Wibowo lantaran Inge Anugrah dituding telah menjalin hubungan gelap dengan pria lain.

Sementara itu, Inge Anugrah juga menuding Ari Wibowo memiliki hubungan asmara dengan wanita lain.

(kpr/kpr)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK