Kabar Terbaru Irshadi Bagas Lawan Main Yuki Kato yang Kini Beralih Profesi

agn | Insertlive
Sabtu, 12 Aug 2023 11:30 WIB
Kabar Terbaru Irshadi Bagas Lawan Main Yuki Kato yang Kini Beralih Profesi Kabar Terbaru Irshadi Bagas Lawan Main Yuki Kato yang Kini Beralih Profesi /Foto: Instagram
Jakarta, Insertlive -

Sosok pesinetron Irshadi Bagas sempat menjadi perhatian pada awal tahun 2000-an.

Namanya mulai melambung di dunia hiburan Tanah Air setelah membintangi serial Heart Series.

Pada serial tersebut, Irshadi Bagas beradu akting dengan Yuki Kato, Pamela Bowie, hingga Kevin Julio.

ADVERTISEMENT

Berkat perannya di series tersebut, Bagas pun banyak mendapatkan tawaran untuk bermain di film hingga serial lainnya.

Mulai dari Monyet Cantik, Heart, My Love, Basahhh..., hingga Arti Sahabat. Diketahui pula sebelum membintangi Heart Series Irshadi mengawali kariernya lewat film Mengejar Matahari pada 2004.

Namun usai membintangi serial-serial tersebut, sosok Irshadi Bagas mulai lenyap dari layar kaca.

Setelah lama tidak muncul di televisi, pria kelahiran tahun 1995 itu diketahui sudah beralih profesi.

Pada 2018 lalu, Bagas telah menyelesaikan pendidikan sarjananya. Tak ingin lanjut berakting, Bagas pun beralih profesi sebagai software engineer.


[Gambas:Instagram]

Meski sudah vakum dari dunia hiburan, Bagas masih tampak akting menggunakan akun media sosialnya.

Irshadi Bagas juga diketahui telah menikah dengan seorang wanita bernama Larasati Ayuningrum pada 2021.

Melalui akun Instagram, Bagas kerap membagikan keseharian dan potret mesranya dengan sang istri.

(agn/agn)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER