Sosok Mercy Lubis Ibu Inara Rusli Artis yang Main Sinetron Bareng Marshanda

Insertlive | Insertlive
Rabu, 14 Jun 2023 18:40 WIB
Mercy Lubis dan Inara Rusli Sosok Mercy Lubis Ibu Inara Rusli Artis yang Main Sinetron Bareng Marshanda (Foto: Instagram)
Jakarta, Insertlive -

Orang tua Virgoun dan Inara Rusli ternyata merupakan sosok yang berkecimpung di dunia hiburan.

Ibunda Virgoun, Eva Manurung merupakan penyanyi lawas yang terkenal pada era 80-an.

Eva Manurung tercatat perah merilis sejumlah hits ternama berjudul Kupuja Dikau Kekasih, Jangan Kau Pergi, Rintihan Hati, hingga Detik-detik Bahagia.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, ibunda Inara Rusli, Mercy Lubis merupakan seorang aktris era 2000-an.

Dalam podcast The Sungkars Family, Inara Rusli menyebutkan bahwa sang ibunda pernah tampil dalam sinetron Bidadari bersama Marshanda dan Ayu Azhari.

Inara juga pernah mengikuti ibunya ke lokasi syuting. Kala itu, Inara mendapatkan tawaran untuk bermain sinetron. 

Namun, Mercy Lubis adalah sosok yang peduli akan pendidikan anak, sehingga ia tidak mengizinkan Inara Rusli yang masih duduk di bangku sekolah untuk bermain sinetron. Ia khawatir pendidikan sang putri terganggu.

"Sebenarnya dari teman-teman mama yang sutradara sudah ditawari main sinetron, cuma mama concern ke sekolah aku, karena masih SD, takut mengganggu banget. Jadi, ya udah TVC aja dibanyakin sama pemotretan," ungkap Inara di podcast The Sungkars Family yang dikutip pada Rabu (14/6).


Saat ini, Mercy Lubis sudah tidak aktif lagi di dunia hiburan. Ia juga telah mengubah penampilannya lebih religius dengan mengenakan hijab.

(KHS/KHS)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER