Sule Protes Tak Diundang Saat Andre Taulany Buka Restoran Baru
Andre Taulany mulai terjun di dunia bisnis kuliner dengan membuka restoran masakan Sunda di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan.
Dalam menyambut usaha barunya, Andre Taulany sempat mengadakan soft opening dan mengundang rekan-rekannya, termasuk geng motor The Prediksi.
Beberapa figur publik Tanah Air yang diundang pada acara tersebut, di antaranya Tora Sudiro, Desta, Imam Darto, Omesh, Soleh Solihun, Denny Cagur, hingga Dicky Diffi.
Namun, Andre Taulany ternyata tidak mengundang Sule tidak terlihat pada acara tersebut. Sule pun protes kepada Andre karena tidak diundang.
"Sule baru WhatsApp gue tadi, 'Ji, Warung Kondre buka kok nggak ngundang-ngundang?'. Gue bilang, 'Le, itu kemarin belum grand opening, nantilah kalau sudah grand opening," cerita Andre Taulany, dalam YouTube BaimPaula.
Andre Taulany memang berencana untuk mengundang Sule pada acara grand opening Warung Kondre yang akan datang.
"Nanti gue bikin grand opening yang cakep, gue undang lu. Nanti pas gue grand opening, datang ya Le," lanjutnya.
Andre Taulany dan Sule memang sudah jarang tampil bersama di layar kaca. Namun, keduanya masih menjalin komunikasi yang baik.
Vokalis band STINKY itu juga mengaku rindu untuk bekerja bareng Sule.
"Jadi, kita tetep konteks apa intens berhubungan, kontak-kontakan, WhatsApp, gitu. Kangen sih gue ngelawak sama dia, pengin lagi gue," pungkasnya.