Reaksi Sang Kakak Usai Amanda Manopo Dituding Jadi Selingkuhan Arya Saloka
Reaksi Sang Kakak Usai Amanda Manopo Dituding Jadi Selingkuhan Arya Saloka (Foto: Instagram/kesayanganbillymanda)
Amanda Manopo ramai digosipkan menjadi orang ketiga dalam rumah tangga Arya Saloka dan Putri Anne.
Aktris kelahiran 6 Desember 1999 itu dituding menjalin hubungan gelap dengan Arya Saloka usai membintangi sinetron Ikatan Cinta.
Dalam sinetron tersebut, Amanda dan Arya berperan sebagai pasangan suami istri.
Chemistry yang kuat di antara Amanda Manopo dan Arya Saloka membuat publik menduga keduanya terlibat cinta lokasi.
Kakak Amanda Manopo, Felicia Angelica Manopo belum lama ini buka suara terkait berita miring yang menimpa sang adik.
Saat melakukan siaran langsung melalui akun TikTok-nya, Felicia mendapatkan beberapa komentar warganet terkait Amanda Manopo.
"Kak suruh klarifikasi Manda biar akun-akun sampah nggak koar-koar sebar fitnah, kasihan Manda," tulis seorang warganet.
"Kak gimana tanggapan kakak tentang berita gosip-gosip kedekatan Manda sama Arya, mohon maaf saya bertanya seperti itu," komentar warganet lainnya.
Felicia Angelica tidak ingin berkomentar banyak terkait pemberitaan soal Amanda Manopo dan Arya Saloka. Ia menyadari apa pun perkataannya akan berdampak kepada keluarganya sendiri.
"Apapun yang keluar dari mulut aku malah jadi bumerang untuk aku dan keluargaku. Manda pun aku tahu nggak gampang untuk menjadi public figure dan ada di posisi kayak gini," kata Felicia.
"Wajar kalau dia banyak banget yang ngomongin A B C D gitu kan. Public figure memang nggak akan pernah lepas sama berita-berita kayak gitu," lanjutnya.
Felicia percaya bahwa Amanda Manopo tidak akan melakukan hal yang akan mengecewakan keluarganya. Sebab, ia tahun betul betapa besar rasa cinta Amanda Manopo terhadap keluarga.
"Jadi, ya sudah, yang tahu kehidupan dia kan pasti keluarganya dia, jadi ya sudahlah. Aku tahu adik aku kayak gimana, sayangnya sama keluarga gimana. Jadi, nggak mungkinlah bikin kecewa kita. That's it," pungkasnya.
(KHS/syf)- kakak amanda manopo
-
amanda manopo
Amanda Manopo
Selengkapnya -
arya saloka
Arya Saloka
Selengkapnya - felicia angelica manopo
Isu Jalinan Asmara Amanda Manopo dan Arya Saloka, Kakak Akhirnya Buka Suara
Rabu, 07 Jun 2023 11:45 WIB
Cerita Inul Temani Ibunda Ketemu Amanda Manopo & Arya Saloka
Kamis, 17 Dec 2020 13:36 WIB
Sering Dibandingkan dengan Adik, Ini Curhat Kakak Amanda Manopo
Selasa, 08 Dec 2020 14:50 WIB
Usai Peluk Arya Saloka, Amanda Manopo Kembali Mesra dengan Billy
Selasa, 24 Nov 2020 14:05 WIB
Kenny Austin Rutin Perawatan Usai Nikahi Amanda Manopo, Kini Jalani Treatment Laser
Minggu, 09 Nov 2025 17:12 WIB
Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Tanggung Sendiri Biaya Nikah dengan Amanda Manopo
Selasa, 14 Oct 2025 21:00 WIB
Makna Kehadiran Kupu-kupu di Pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin
Sabtu, 11 Oct 2025 13:30 WIBTERKAIT